BREAKING NEWS UFC: Rangking Khamzat Chimaev Melesat Masuk ke 3 Besar, Di Bawah Leon Edwards

Rangking Khamzat Chimaev di kelas welter UFC melesat usai memenangi laga melawan Gilbert Burn.

Penulis: prawira maulana | Editor: prawira maulana
UFC
Khamzat Chimaev 

TRIBUNBENGKULU.COM - Rangking Khamzat Chimaev di kelas welter UFC melesat usai memenangi laga melawan Gilbert Burn.

Khamzat yang sebelumnya berada di posisi non elit 11 melesat 8 tingkat ke posisi 3 rangkin UFC kelas welter.

Perbaruan rangkin ini diumumkan minggu ini di situs resmi UFC.

Kini posisi kelas welter adalah, Juara Kamaru Usman, rangkin 1 di bawah juara yakni Colby Covington, kedua adalah Leon Edwards dan ketiga adalah Khamzat Chimaev.

(Baca halaman berikutnya: Jadwal UFC)

Sementara itu posisi Gilbert Burn kini sebagai penantang ke-4 kelas welter.

Ternyata laga berdarah-darah yang dimenangi Khamzat membuat torehan rangkingnya makin tinggi.

Rangking UFC 13 April 2022
Rangking UFC 13 April 2022.

Sebelumnya, Khamzat Chimaev memang meraih kemenangan pada laga melawan Gilbert Burn di UFC 273 hari Minggu ini.
 
Namun dari laga ini Khamzat akhirnya tahu sebenarnya seperti apa kuat dan elitnya para petarung UFC yang berada di peringkat atas seperti Gilbert Burn.
 
Kita tahu Khamzat Chimaev selalu sesumbar bahwa seluruh petarung UFC takut berhadapan dengan dia dan memilih lari saat disodori kontrak.

Bahkan petarung Swedia ini mengejek juara kelas welter Kamaru Usman takut padanya.

Sebelum melawan Gilbert Burn, Khamzat Chimaev baru empat kali bertarung di UFC. Dan empat pertarungan itu memang diselesaikannya dengan mudah olehnya. Tapi empat petarung itu bukan petarung dengan peringkat tinggi atau elit.
 
Baru saat melawan Gilbert Burn inilah Khamzat Chimaev benar-benar merasakan bagaimana bertarung dengan petarung elit UFC.
 
Khamzat berdarah-darah dan tidak menang dengan mudah seperti pertandingan-pertandingan sebelumnya.
 
Di laga melawan Gilbert Burn dia hanya menang angka.
 
Dengan penampilan seperti ini apa benar sang juara Kamaru Usman benar-benar ketakutan? Rasanya tidak.
 
“Saya tidak menyangka dia begitu tangguh. Tapi orang itu (Gilbert Burn) datang dari Brazil dan memang tangguh layaknya orang Brazil,” kata Khamzat saat diwawancarai Joe Rogan usai pertarungan.
 
“(Sebelumnya) Tidak pernah terjadi seperti ini pada saya. Saya sudah bertarung cukup panjang. Saya bertarung 10 kali dan 10 kali menang dengan KO/TKO (finish). Sekarang saya berdarah dan kelelahan. Saya merasakan kesakitan,” kata Khamzat.

Jadwal UFC 

UFC minggu ini membuka lagi gelanggang oktagon. Minggu ini tajuknya adalah laga UFC Fight Night UFC Apex dengan pertarungan utama Vicente Luque vs Belal Muhammad pada Minggu 17 April 2022.

Vicente Luque vs Belal Muhammad keduanya adalah laga di kelas welter. Keduanya adalah petarung elit peringkat lima besar kelas welter. 

Ini adalah ajang pembalasan dendam dari Belal Muhammad. Dari rekor tiga kekalahan yang dideritanya selama karir di MMA, satu disumbangkan oleh Luque.

Belal Muhammad kalah pada laga perdana melawan Luque pada tahun 2016 lalu. Luque meng-KO Belal di ronde pertama.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved