Bacaan Sholawat Fatih Latin dan Arab, Beserta Arti dan Keutamaan Mengamalkannya

Berikut bacaan Sholawat Fatih lengkap beserta Arab, arti dan keutamaannya itu banyak macamnya. Salah satu yang memiliki keutamaan yang luar biasa.

Penulis: Achmad Fadian | Editor: M Arif Hidayat
TribunBengkulu.com
Ilustrasi membaca Sholawat Fatih dapat menyejukkan hati dengan memahami arti dan keutamaan 

TRIBUNBENGKULU.COM -  Berikut bacaan Sholawat Fatih lengkap beserta Arab, arti dan keutamaannya itu banyak macamnya. Salah satu yang memiliki keutamaan yang luar biasa adalah doa Al Fatih.

Doa ini, salah satu yang paling sering dibaca di berbagai kesempatan. Sebab, sholawat ini memiliki banyak manfaat dan sesuai dengan namanya, diharapkan menjadi wasilah bagi Allah SWT.  UIntuk itu, anda harus hafal bacaan Sholawat Fatih lengkap beserta Arab, arti dan keutamaannya.

Sehingga segala macam kebuntuan, dan permasalahan hidup yang sedang dihadapi dapat teratasi atau dilancarkan. Membaca Sholawat Fatih dengan lengkap maka hidup akan lebih berkah.

Membaca Sholawat Fatih

Sebelumnya perlu diketahui bahwa sholawat merupakan lafadz yang memiliki fadhillah yang sangat luar biasa. Salah satunya adalah mendapatkan syafaat dari Nabi Muhammad SAW.

Syafaat dari Nabi Muhammad SAW adalah salah satu hal yang diinginkan setiap Muslim. Sebab, ini bisa menjadi salah satu cara untuk masuk surga Allah SWT. 

Salah satunya agar masuk surga, dengan membaca Sholawat Fatih lengkap beserta Arab, arti dan keutamaannya.

Untuk itu, syafaat bisa menjadi faktor penting, dan bisa dikatakan sebagai “tiket” masuk surga.

Dalam shalawat terdapat permohonan, pujian, dan doa kepada Nabi Muhammad SAW, dan keluarganya. Dengan tujuan mendapatkan ridho dari Allah SWT.

Sholawat Fatih memiliki arti "pembuka pintu (`arsh)". Sesuai dengan namanya, Sholawat Fatih ini merupakan pengucapan sholawat sebagai wasilah kepada Allah SWT.

Seperti yang sudah dijelaskan di awal, agar segala permasalahan yang sedang dihadapi segera terurai.

Mengingat banyaknya berkah dari doa Al Fatih ini, Moms perlu mengetahui cara membaca doa yang benar.

Berikut ini bacaan shalawat Al Fatih dalam tulisan Arab dan latin, lengkap beserta artinya dalam bahasa Indonesia:

اَللّٰهُمَّ صَلِّ وَسَلِّمْ وَبَارِكْ عَلَى سَيِّدِ نَا مُحَمَّدٍنِ الْفَاتِحِ لِمَا اُغْلِقَ وَالْخَاتِمِ لِمَا سَبَقَ وَالنَّاصِرِ الْحَقَّ بِالْحَقِّ وَالْهَادِي اِلَى صِرَاطٍ مُسْتَقِيْمٍ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَعَلَى اٰلِهِ وَأَصْحَابِهِ حَقَّ قَدْ رِهِ وَمِقْدَارِهِ الْعَظِيْمِ

“Allahumma shalli wa sallim wa barik ‘ala sayyidina Muhammadinil Fatihi lima ughliqa, wal khatimi lima sabaqa, wan nashiril haqqa bil haqqi, wal hadi ila shiratin mustaqim (ada yang baca ‘shiratikal mustaqim’). Shallallahu ‘alayhi, wa ‘ala ālihi, wa ashhabihi haqqa qadrihi wa miqdarihil ‘azhim.”

Artinya:

“Ya Allah, limpahkanlah shalawat, salam, dan keberkahan kepada junjungan kami, Nabi Muhammad SAW, pembuka apa yang terkunci, penutup apa yang telah lalu, pembela yang hak dengan yang hak, dan petunjuk kepada jalan yang lurus. Semoga Allah melimpahkan shalawat kepadanya, keluarga dan para sahabatnya dengan hak derajat dan kedudukannya yang agung.”

Keutamaan Shalawat Al Fatih Menurut Para Ulama

Banyak sekali keutamaan membaca shalawat Al Fatih. Jika dirinci, inilah beberapa di antaranya:

1. Dosa-dosa yang telah dilakukan diampuni.

2. Hilangkan semua masalah yang sedang dialami dalam hidup.

3. Menghilangkan rasa cemas dalam pikiran dan hati.

4. Kebahagiaan dunia dan akhirat.

5. Meninggal dalam keadaan husnul khotimah.

6. Jauhkan dari api neraka.

7. Keutamaan-keutamaan ini, menurut para ulama, bahkan bisa diperoleh jika dibaca minimal sekali seumur hidup. Namun, akan lebih baik jika doa ini dibaca setiap hari.

Bacaan shalawat Al Fatih dikutip dari kitab Perkunan Melayu. Dalam kitab tersebut terdapat kutipan dari Syekh Al-Arif Al-Kubra.

Ia menyebutkan macam manfaat yang bisa didapat jika membaca Sholawat Fatih.

Syekh Al-Arif Al-Kubra berkata, `Barangsiapa membaca shalawat ini sekali dalam hidupnya, Allah Ta`ala akan melindunginya dari api neraka dan mewajibkannya untuk menjadi husnul khatimah,`" (Lihat Perkunan Melayu, [Jakarta, Al-`Aidrus : tanpa tahun], halaman 52).

Tidak hanya membawa kemudahan dan keajaiban dalam hidup, membaca shalawat Al Fatih juga dapat mempermudah segalanya.

Termasuk memperlancar rezeki, dan mendapatkan ridho dari Allah SWT.

Disebutkan dalam Khulashoh al-wafiyah (h. 69) dan Bughyah al-mustafid (h. 270):

“Apabila ada wali al-‘arif billah berumur satu juta tahun yang tidak membaca shalawat fatih, maka orang awam membaca shalawat Fatih 10 kali lebih baik pahalanya dari para wali tersebut.”

Terkait shalawat ini, Syekh Ahmad at Tijany berkata:

“Keistimewaan Sholawat  Fatih sangat sulit diterima oleh akal, karena ia merupakan rahasia Allah SWT yang tersembunyi.

Jika ada 100.000 bangsa, yang masing-masing terdiri dari 100.000 orang, dan setiap umat terdiri dari 100.000 orang, dan setiap orang diberi umur panjang oleh Allah SWT hingga 100.000 tahun, dan setiap orang berdoa kepada nabi setiap hari 100.000 kali, semua imbalannya tidak akan tercapai. bisa menandingi pahala membaca shalawat Al Fatih satu kali” (Jawahir al-Ma`ani, Volume I, hal. 117)

Lantas, kapan waktu yang tepat untuk membaca Sholawat Fatih? Sholawat ini biasanya dibaca setelah sholat lima waktu.

Tepatnya saat membaca tahlil ruh dan saat sholat serta kegiatan ibadah lainnya.

Adapun Syaikh Muhammad al-Budairi al-Qudsi dianjurkan membaca doa ini setelah membaca al-Musabbi`at al-Asyr (sepuluh bacaan yang dibaca tujuh kali).

Diantaranya adalah Ayat Kursi, al-fatihah, al-Ikhlas, al-Falaq, aln-Naas, al-Kafirun, tasbih-tahmid-tahlil-takbir-hauqalah, shalawat Ibrahimiyah, dan doa.

Manfaat bacaan ini adalah memberikan perlindungan dari bahaya dunia.

Selain itu, pada hari kumpul di lapangan mahsyar, bacaan ini bisa menjadi benteng dari segala munkar dan mara bahaya.

Demikian penjelasan Sholawat Fatih, mulai dari bacaan, makna, hingga keutamaannya.

Sebenarnya masih banyak yang bisa dibahas tentang shalawat ini. Berapa banyak manfaat yang anda dapatkan.

Semoga apa yang dibahas kali ini dapat menambah wawasan keislaman khususnya tentang shalawat.

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved