PPDB SMP Bengkulu 2022

Link Resmi Pendaftaran PPDB SMP Bengkulu 2022, Klik Siap PPDB Online bengkulu.siap-ppdb.com

Jika anda belum mendaftar Penerimaan Peserta Didik Baru atau PPDB jenjang SMP, dan mencari informasi seputar cara mendaftar.

Penulis: Achmad Fadian | Editor: M Arif Hidayat
TribunBengkulu.com
Ilustrasi cara daftar PPDB SMP Bengkulu, Berikut tata cara cek persyaratan di bengkulu.siap-ppdb.com 

TRIBUNBENGKULU.COM - Proses penerimaan Peserta Didik Baru atau PPDB SMP di Bengkulu sudah mulai digelar. Simak berikut informasi seputar cara mendaftar PPDB online jenjang SMP, dengan link resmi pendaftaran PPDB SMP Bengkulu di situs siap PPDB online dilink bengkulu.siap-ppdb.com.

Walaupun PPDB SMP masih menyisahkan 4 hari lagi, yaitu tanggal 5 Juli terakhir buka pendaftaran. Namun ada baiknya anda mempersiapkan berkas pendaftaran, dan cek persayaratn di Siap PPDB SMP Bengkulu bengkulu.siap-ppdb.com.

Cek Link Pendaftaran PPDB SMP bisa dibuka di website bengkulu.siap-ppdb.com. Berikut kita akan berikan tutorial cara mengecek link pendaftaran , mengisi from berkas di bengkulu.siap-ppdb.com. 

PPDB SMP di Kota Bengkulu ada 25 SMP Negeri yang bisa anda daftar, sesuai dengan lokasi terdekat dengan rumah calon peserta didik.

Pendaftaran PPDB SMP Bengkulu mulai dari tanggal 1 sampai 5 Juli 2022, melalui daring atau online, di website bengkulu.siap-ppdb.com. Jika anda tidak bisa mendaftar secara online, kiat akan berikan tutorialnya untuk anda.

Penyaratan Umum PPDB SMP Online Bengkulu

1. Calon siswa baru SMP harus memiliki :

a. Surat Keterangan Hasil Ujian Nasional/ Ijazah SD/MI atau Surat Keterangan Hasil Ujian Nasional program paket B.

b. Berusia maksimal 21 tahun.

Tata Cara Pendaftaran PPDB SMP Online Bengkulu

1. Pendaftaran online dilakukan melalui situs, bengkulu.siap-ppdb.com

2. Pilih dan klik jenjang pendidikan yang sesuai dengan (SMP)

3. Kemudian, klik menu daftar

4. Klik pra pendaftaran online, bagi lulusan tahun sebelumnya atau lulusan sekolah di luar Kota Bengkulu

5. Klik pendaftaran online

6. Isi semua data formulir pendaftaran online yang tersedia

7. Jangan lupa memilih loket sekolah

8. Mencetak kartu tanda pendaftaran

9. Melakukan verifikasi

10. Melihat hasil kelulusan.

Alur Pendaftaran Online PPDB Sekolah Luar Kota Bengkulu, Lulusan Tahun Sebelumnya, paket A/B

1. Calon siswa baru melakukan pra pendaftaran online melalui situs : bengkulu.siap-ppdb.com

2. Calon siswa baru mengisi semua data yang diminta, dan setelah selesai mengisi, harus mencetak kartu tanda bukti pra pendaftaran online

3. Calon siswa baru datang ke Dinas Pendidikan Kota untuk melakukan verifikasi pra pendaftaran online, dengan membawa berkas sesuai ketentuan

4. Panitia melakukan verifikasi berkas pra pendaftaran online

5. Panitia mencetak tanda bukti pra pendaftaran online dan memberikan kepada calon siswa baru

6. Tanda bukti pra pendaftaran online tersebut berupa lembar PIN/Kode khusus.

Alur Pendaftaran PPDB SMP Online Bengkulu

1. Pendaftaran online dilakukan melalui situs :bengkulu.siap-ppdb.com

2. Calon siswa baru melakukan pendaftaran online dengan mengaktifkan PIN dan memilih sekolah

3 Mencetak tanda bukti pendaftaran online

4. Melihat hasil seleksi pada situs : bengkulu.siap-ppdb.com

Jalur Pendaftaran PPDB SMP 2022

1. Jalur zonasi, merupakan jalur untuk calon siswa yang memprioritaskan jarak tempat tinggal, berdasarkan KK terdekat terdekat dengan Sekolah yang dipilih dalam zonasi yang ditetapkan.

2 Jalur Prestasi adalah Jalur yang diperuntukan bagi para calon siswa yang memiliki prestasi.

3 Jalur Perpindahan Tugas Orang tua/Wali adalah jalur yang ditujukan pada peserta didik yang berdomisili di luar zonasi sekolah yang bersangkutan dikarenakan orang tuanya yang pindah domisili karena tugas.

4 Jalur Afirmasi adalah jalur yang ditujukan kepada peserta didik yang diperuntukkan bagi peserta didik yang berasal dari keluarga ekonomi tidak mampu.

Jadwal PPDB SMP Bengkulu

Pendaftaran : 1 - 5 Juli 2022

Pengumuman Kelulusan : 6 Juli 2022

Berkas Persyaratan : Bisa Online dan Offline mulai tanggal 6 Juli 2022.

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved