Polisi Ditikam Saat Razia
Pelaku Penikaman Anggota Polisi di Bengkulu Selatan saat Razia Balap Liar Terancam Pasal Berlapis
HN (20) warga Kelam Tengah Kabupaten Kaur, pelaku penikaman polisi anggota Polres Bengkulu Selatan, bisa di jerit pasal berlapis.
Penulis: Ahmad Sendy Kurniawan Putra | Editor: Hendrik Budiman
Laporan Reporter TribunBengkulu.com, Ahmad Sendy Kurniawan Putra
TRIBUNBENGKULU.COM, BENGKULU SELATAN - HN (20) warga Kelam Tengah Kabupaten Kaur, Provinsi Bengkulu yang merupakan pelaku penikaman anggota Polres Bengkulu Selatan terancam pasal berlapis.
Kasat Reskrim Polres Bengkulu Selatan, Iptu Fajri A. Chaniago mengatakan, pihaknya saat ini masih melakukan pendalaman.
"Belum, masih dilakukan pendalaman terhadap pelaku. Pelaku saja belum bisa kita pastikan hanya satu atau atau lebih dari satu," ungkap Iptu Fajri kepada TribunBengkulu.com, Minggu (18/12/2022).
Baca juga: Polisi di Bengkulu Ditikam saat Razia Balap Liar, Pelaku Tak Terima Gegara Motor Diamankan
Sementara, pelaku sudah diamankan dan ditahan di sel tahanan Mapolres Bengkulu Selatan, sejak Minggu (18/12/2022) dini hari, berselang sekitar tiga jam dari waktu kejadian.
2 Senjata Tajam Diamankan dari Tangan Pelaku
Hingga saat ini belum ada keterangan secara rinci dari pihak kepolisian terkait dengan adanya polisi ditusuk, Minggu (18/12/2022) dini hari.
Bahkan, dengan adanya kejadian tersebut. Polres Bengkulu Selatan, baru mengamankan HN (20) warga Kecamatan Kelam Tengah Kabupaten Kaur.
Kasat Reskrim Polres Bengkulu Selatan, Iptu Fajri A. Chaniago mengatakan sementara waktu baru satu orang diamankan.
"Sementara baru satu orang kita amankan, masalah yang lain tunggu saja hasil pengembangan dan kalrifikasi yang dilakukan oleh penyidik," kata Iptu Fajri kepada TribunBengkulu.com, Minggu (18/12/2022).
Untuk diketahui, atas kejadian tersebut polisi juga turut mengamankan barang bukti berupa 2 senjata tajam jenis pisau kecil serta sepeda motor milik pelaku.
Sementara, motif dari pelaku rela menusuk korban belum diketahui secara pasti. Lantaran, seperti diketahui pelaku menusuk saat akan diamankan sepeda motornya dilokasi balap liar.
Polisi Ditikam Pemuda saat Razia Balap Liar
Anggota Polres Bengkulu Selatan ditikam seorang pemuda saat razia balap liar, Minggu (18/12/2022) dinihari.
Polisi Ditikam Saat Razia
Polisi Ditusuk Pemuda
Polres Bengkulu Selatan
Tim Totaici Polres Bengkulu Selatan
Kronologi Anggota Polisi Ditikam saat Razia Balap Liar di Bengkulu Selatan Versi Pelaku |
![]() |
---|
Pelaku Penikaman Polisi di Bengkulu Selatan Terancam Kurungan 19 Tahun Penjara |
![]() |
---|
Pelaku Penikaman Polisi di Bengkulu Selatan Bisa Dijerat Pasal Berlapis |
![]() |
---|
Polisi Amankan 2 Senjata Tajam dari Pemuda yang Tikam Anggota Polisi saat Razia Balap Liar |
![]() |
---|
Polisi di Bengkulu Ditikam saat Razia Balap Liar, Pelaku Tak Terima Gegara Motor Diamankan |
![]() |
---|