Hanya Terpajang, Ternyata APAR di Kantor Bupati Bengkulu Tengah Seluruhnya Kedaluwarsa
Alat Pemadam Api Ringan (APAR) yang menjadi salah satu alat kedaruratan bencana terpenting sudah seharusnya ada dan bisa digunakan kapan pun.
Penulis: Suryadi Jaya | Editor: Hendrik Budiman
Laporan Reporter TribunBengkulu.com, Suryadi Jaya
TRIBUNBENGKULU.COM, BENGKULU TENGAH - Alat Pemadam Api Ringan (APAR) yang menjadi salah satu alat kedaruratan bencana terpenting sudah seharusnya ada dan bisa digunakan kapan pun.
Namun, hal tersebut tak terlihat di Kantor Bupati Bengkulu Tengah, bahkan sejumlah APAR yang terlihat menempel di beberapa bagian dinding sudah tampak kedaluwarsa dan tak bisa digunakan kembali.
Kepala Dinas Penyelamatan dan Pemadam Kebakaran (PDK) Kabupaten Bengkulu Tengah, Mun Gumiri menjelaskan, hal tersebut merupakan tanggungjawab pihaknya dan akan segera dilakukan pergantian.
"Nanti saya akan komunikasikan dengan kabid pencegahan dan koordinasi dengan Kabag Umum dan Asisten III bagian Administrasi untuk mengatasi itu. Karena kantor Bupati inikan menjadi tolak ukur kita dalam pelayanan publik," ujar Mun Gumiri, kepada TribunBengkulu.com, Rabu (18/1/2023).
Baca juga: Sidang 4 Terdakwa Rudapaksa Pelajar Disabilitas Tunarungu di Bengkulu, JPU Bakal Hadirkan Penerjemah
Terkait disetiap kantor organisasi perangkat daerah (OPD) yang ada di lingkungan Pemkab Bengkulu Tengah untuk ketersediaan APAR akan disurati oleh pihak Damkar.
"Sudah ada surat edaran dari Pj Bupati terkait APAR ini, bahwa disetiap kantor OPD harus ada APAR, agar bisa menjadi pertolongan pertama saat kebakaran," ungkap Mun Gumiri.
Nantinya, setelah APAR telah tersedia di setiap OPD maka, pihak Damkar akan memberikan pelatihan penggunaan APAR kepada salah satu pegawai di OPD tersebut.
"Minimal satu orang disetiap OPD tersebut bisa menggunakan APAR, kedepan baru akan kita wajibkan juga kepada para pengusaha untuk menyiapkan APAR ini," katanya.
| TPP ASN Bengkulu Tengah Baru Dibayar 4 Bulan, Pemkab Minta ASN Bersabar |
|
|---|
| Berita Populer Bengkulu Tengah 27 Oktober-1 November 2025: Penangkapan Beruang hingga Jembatan Rusak |
|
|---|
| Seleksi Dewan Pengawas Perumda Air Minum Bengkulu Tengah Resmi Dibuka, Ini Syaratnya |
|
|---|
| 20 Puskesmas di Bengkulu Tengah Segera Jadi BLUD, SK Sedang Diproses Bupati |
|
|---|
| Prakiraan Cuaca Bengkulu Tengah 1 November 2025: Cerah Berawan di Seluruh Kecamatan |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.