Pencarian Warga Bengkulu Utara yang Hilang Terseret Arus Sungai Ketahun Dilanjutkan, Dibagi 3 Tim

Pada pencarian hari kedua ini, tim SAR dibagi menjadi 3 tim. Tim pertama dan tim kedua melakukan pencarian ke arah muara sejauh 3 kilometer dari titik

Penulis: Romi Juniandra | Editor: Yunike Karolina
HO Basarnas Bengkulu
Pencarian korban hanyut di Sungai Ketahun. Korban hilang terseret arus sungai saat mhendak mencari ikan pada Kamis (2/3/2023). 

Laporan Reporter TribunBengkulu.com, Romi Juniandra

 

TRIBUNBENGKULU.COM, BENGKULU - Pencarian Warso (51 tahun), warga Desa Tanjung Kemenyan, Kecamatan Napal Putih Kabupaten Bengkulu Utara Provinsi Bengkulu yang hilang terseret arus Sungai Ketahun kembali dilanjutkan, Jumat (3/3/2023).

Pada pencarian hari kedua ini, tim SAR dibagi menjadi 3 tim. Tim pertama dan tim kedua melakukan pencarian ke arah muara sejauh 3 kilometer dari titik dugaan hilang dengan perahu karet.

Kemudian, tim ketiga melakukan pencarian ke arah hulu sejauh 3 kilometer dengan menggunakan perahu nelayan.

"Semoga pencarian ini lancar, dan korban cepat ditemukan," kata Kepala Basarnas Bengkulu, M Arafah kepada TribunBengkulu.com.

Cuaca di lokasi senditi dilaporkan cerah, sehingga mendukung untuk dilakukan operasi pencarian.

Kronologi Hilangnya Korban

Awalnya, korban bersama 2 rekannya, Sali dan Egi, pergi mencari ikan. Mereka berangkat sekitar pukul 16.00 WIB.

Kemudian, pada pukul 23.00 WIB, salah satu rekan korban melaporkan bahwa korban hilang saat berenang menyeberangi sungai.

Hilangnya korban kemudian dilaporkan ke Basarnas Bengkulu oleh Camat Napal Putih, Abdul Sadat pada Kamis (2/3/2023), pukul 07.35 WIB.

Pukul 07.50 WIB, Basarnas Bengkulu memberangkatkan tim pencari ke lokasi hilangnya korban.

Tim mencapai titik lokasi hilangnya korban sekitar pukul 10.50 WIB, dan langsung melakukan pencarian dengan menggunakan perahu karet.

 

Baca juga: Update Harga Emas Antam dan UBS di Pegadaian Bengkulu Jumat 3 Maret 2023, Lengkap!

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved