Berita Selebriti

Atta Halilintar Kesal Ameena Dihina, Pelaku Ogah Minta Maaf Tapi Kasihan Karena Punya 2 Anak

Atta Halilintar dibuat kesal oleh tikah seorang hater yang menghina anak perempuannya, Ameena hanna Nur Atta.

Penulis: Kartika Aditia | Editor: Hendrik Budiman
Kolase TribunBengkulu.com
Kolase keluarga penghina Ameena (kiri) dan Keluarga Atta Halilintar (kanan). Atta Halilintar mengaku marah namun kasihan dengan pelaku karena miliki 2 anak 

TRIBUNBENGKULU.COM - Atta Halilintar dibuat kesal oleh tingkah seorang hater yang menghina anak perempuannya, Ameena Hanna Nur Atta.

Belakangan diketahui jika orang yang mengina Ameena tersebut merupakan seorang guru sebuah SMP Negeri di Siantar Simalungun, Sumatera Utara bernama Emmy Rismauly L Tobing

Melalui akun media sosialnya, Emmy menyebut Ameena sebagai anak down syndrome

Kelakuan hater tersebut dibongkar oleh Atta melalui unggahan di instagram pribadinya @attahalilintar, Sabu (10/6/2023) lalu.

Dalam postingan tersebut Atta Halilintar mengunggah sebuah tangkapan layar.

Tangkapan layar tersebut berisi ujaran kebencian dari seorang haters kepada putri Atta Halilintar, Ameena.

Baca juga: Sosok Suami Penghina Ameena Dinilai Baik Oleh Aurel, Berupaya Minta Maaf Untuk Kesalahan Sang Istri

Menanggapi perkataan jahat terhadap sang putri, Atta Halilintar pun murka dan tak terima.

"Anak saya ada salah apa sama ibu??? Anak saya banyak kurang dimata ibu?? Dibilang oon, d*wn*ndrom, i*iot dll... (ini baru sebagian masih banyak lagi ibu ini ngatain anak kami)," tulis Atta Halilintar seperti dikutip dari Grid.ID dan TribunJatim pada Senin 12 Juni 2023.

"Heran ibu-ibu punya anak bisa ngatain anak orang lain," imbuh Atta Halilintar.

Atta Halilintar juga geram lantaran netizen tersebut juga menghina Aurel Hermansyah.

"Didiemin seminggu makin-makin ngatain dimana-mana," kata ayah satu anak ini.

"Istri saya hamil saja sampe didm-dm maki-maki anak saya,"  tambah dia.

Atta Halilintar pun seolah tak mentolerir apa yang sudah dikatakan wanita tersebut kepada Aurel Hermansyah dan Ameena.

"Kasian bumil keganggu bu, nggak ada orang tua yang terima anaknya dibilang begini," imbuh sulung Gen Halilintar tersebut.

YouTuber tersebut pun mengatakan, hanya karena dirinya eksis di dunia entertainment, bukan berarti sang anak bisa dihina.

Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved