Pelajar SMP Nyamar Jadi Polisi
Pelajar SMP di Kendari Nyamar Jadi Polisi Gadungan, Diamankan Polda Sultra
Pelajar berinisial DAP yang baru berusia 15 tahun itu tampak mengenakan seragam Polri berwarna cokelat lengkap dengan tanda pangkat.
TRIBUNBENGKULU.COM - Seorang pelajar SMP di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), diamankan tim Sabhara Polda Sultra.
Pelajar berinisial DAP yang baru berusia 15 tahun itu tampak mengenakan seragam Polri berwarna cokelat lengkap dengan tanda pangkat.
Pelajar SMP yang terciduk menjadi polisi gadungan itu diapit Kanit Perintis Sabhara Polda Sultra, IPDA Toyo, bersama dua personel kepolisian berseragam.
“Pada hari Minggu tanggal 4 Januari, kami mengamankan satu orang warga sipil yang mengaku menjadi anggota Polri,” kata Ipda Toyo dalam rekaman video viral tersebut.
DAP ditangkap tim Sabhara Polda Sultra dan sudah diamankan di Markas Kepolisian Sektor atau Polsek Mandonga, Kota Kendari.
“Setelah kami mendapat laporan kami langsung menuju ke lokasi kejadian dan melakukan pemeriksaan,” jelasnya.
Baca juga: Nasib Pilu Bocah Perempuan di Bogor, Disiksa Ayah Kandung-Tiap Hari Setor Hasil Ngamen ke Ibu Tiri
Menurut Ipda Toyo, setelah dilakukan pemeriksaan sosok polisi gadungan tersebut ternyata seorang pelajar SMP.
DAP merupakan pelajar kelas tiga (kelas sembilan) salah satu sekolah menengah pertama (SMP) di Kota Kendari, Provinsi Sultra.
“Ternyata ia seorang warga sipil dan merupakan pelajar kelas tiga SMP,” ujarnya
Artikel ini telah tayang di TribunnewsSultra.com
Dapatkan informasi lainnya di GoogleNews: Tribun Bengkulu
Ikuti saluran WA TribunBengkulu.com
Pelajar SMP di Kendari Nyamar Jadi Polisi
Kendari
Polisi Gadungan
berita viral
viral
viral di media sosial
Pelajar SMP Nyamar Jadi Polisi
| Cerita Haru Warga Kepahiang, Ambulans Gratis Pemprov Jadi Penyelamat Orangtuanya saat Kecelakaan |
|
|---|
| Kalender 2025: Siap-Siap Libur, 4 Hari Penting 25 Oktober 2025 Besok? Inilah Kalender Selengkapnya |
|
|---|
| Pengakuan Anak Bunuh Ayah Tiri di PUT Rejang Lebong, Sakit Hati Disinisin |
|
|---|
| Makin Panas Menkeu Purbaya Vs Dedi Mulyadi, Ribut Anggaran Triliunan Jabar Mengendap di Bank |
|
|---|
| Umrah Mandiri Resmi Legal! Jangan Lewatkan 7 Tempat Wisata Ini saat Beribadah ke Tanah Suci |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.