Epy Kusnandar Ditangkap Kasus Narkoba

Hasil Tes Urine Polres Metro Jakarta Barat, Epy Kusnandar Positif Konsumsi Narkoba Jenis Ganja

Epy Kusnandar alias Kang Mus Preman Pensiun ditangkap Polres Metro Jakarta Barat atas kasus dugaan penyalahgunaan narkoba.

Kolase TribunBengkulu.com
Epy Kusnandar Positif Konsumsi Narkoba Jenis Ganja, Hasil Tes Urine Polres Metro Jakarta Barat 

"Besoknya muntah lagi di rumah. Begitu seterusnya. Lalu, dibawa ke rumah sakit di kawasan Pasar Minggu dan rawat inap dua hari," kisahnya lagi.

Setelah menjalani pemeriksaan mendalam, Epy akhirnya divonis menderita tumor otak.

"Awalnya didiagnosa tipus. Tetapi, begitu di-CT scan di rumah sakit, ternyata ada tumor di otak dan harus segera dioperasi. Tapi, istri saya minta untuk saya pulang saja dan memilih pengobatan tanpa operasi," terang Epy.

Kala itu Epy merasa tak ada gunanya lagi berobat ke dokter.

Apalagi saat dokter menyebut peluang hidupnya tinggal 4 bulan lagi.

Sampai akhirnya ia memutuskan untuk berobat alternatif ke ahli herbal Jeng Ana.

"Tumor di bawah mili, masih bisa disembuhkan. Yang tumornya sudah gawat saja bisa disembuhkan," kata Jeng Ana.

Seiring pengobatan alternatif, kesehatan Epy Kusnandar pulih.

Ia dinyatakan sembuh dari kanker otaknya tersebut.

Profil Epy Kusnandar

Epy Kusnandar adalah sosok artis yang tak mengenal gengsi.

Meski namanya dikenal sebagai artis top, tak membuatnya malu berjualan.

Dulu, dia pernah berjualan kerupuk dan membawa sendiri dagangannya.

Kini, di sela waktu senggang lantaran belum ada syuting, dia berjualan nasi uduk.

Warung Sambal Dadak Ayam Keramas adalah tempat Epy alias Kang Mus mencari nafkah.

Halaman 3/4
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved