Beasiswa Luar Negeri
Buka Hingga 18 Juli 2024! Inilah Skema Beasiswa LPDP Targeted Khusus PNS, TNI dan Polri
Inilah skema beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) Targeted khusus PNS, TNI dan Polri.
TRIBUNBENGKULU.COM - Inilah skema beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) Targeted khusus PNS, TNI dan Polri.
Beasiswa LPDP Targeted sendiri merupakan program beasiswa yang dirancang khusus untuk kalangan tertentu, dalam hal ini PNS, TNI, dan Polri.
Kali ini, beasiswa LPDP kembali membuka kesempatan emas bagi PNS, TNI, dan Polri untuk melanjutkan pendidikan tinggi melalui skema beasiswa targeted.
Pendaftaran untuk program ini dibuka hingga 18 Juli 2024, sehingga memberikan waktu yang cukup bagi calon pelamar untuk mempersiapkan segala persyaratan yang dibutuhkan.
Baca juga: 5 Beasiswa S2 ke Luar Negeri Masih Buka Bulan Juli-Agustus 2024, Segera Daftar Kuota Terbatas!
Seperti apa skema Beasiswa PNS,TNI, dan POLRI?
1. Beasiswa PNS, TNI, dan POLRI diberikan untuk jenjang pendidikan:
a. Magister Program satu gelar (single degree/joint degree) atau dua gelar (double degree) dengan durasi pendanaan studi paling lama 24 (dua puluh empat) bulan,
b. Doktor Program satu gelar (single degree/joint degree) atau dua gelar (double degree) dengan durasi pendanaan studi paling lama 48 (empat puluh delapan) bulan,
c. Ketentuan tentang program Double Degree/Joint Degree diatur tersendiri dalam Buku Panduan Program Double Degree/Joint Degree Tahun 2024.
2. Pendaftar Beasiswa PNS, TNI, dan POLRI yang telah mempunyai dan mengunggah LoA wajib memilih 1 (satu) Perguruan Tinggi Tujuan Dalam ataupun Luar Negeri sesuai dengan LoA Unconditional tersebut dan masuk daftar Perguruan Tinggi LPDP.
3. Pendaftar Beasiswa PNS, TNI, dan POLRI yang belum memiliki LoA Unconditional wajib memilih 3 (tiga) perguruan tinggi tujuan Dalam Negeri atau Luar Negeri yang ada dalam daftar Perguruan Tinggi LPDP atau Perguruan Tinggi usulan K/L yang disetujui LPDP dengan program studi yang sama/sejenis/serumpun.
4. Pendaftar Beasiswa PNS, TNI, dan Polri dapat memilih Perguruan Tinggi Tujuan dan/atau program studi/subjek di luar daftar Perguruan Tinggi Tujuan LPDP, dengan ketentuan hanya dapat memilih satu Perguruan Tinggi tujuan, wajib mengunggah LoA Unconditional dan bukti pendukung yang menunjukkan bahwa Perguruan Tinggi Tujuan memenuhi kriteria sebagai berikut:
- Unggulan terbaik berdasarkan lembaga/instansi profesi keahlian; atau
- Penilaian lembaga independen pemeringkat dunia yang kredibel dan memiliki reputasi baik.
Apa saja komponen biaya yang diberikan?
1. Dana Pendidikan
a. Dana Pendaftaran
b. Dana SPP/Tuition Fee/Uang Kuliah Tunggal
c. Dana Tunjangan Buku
c. Dana Penelitian Tesis/Disertasi
d. Dana Seminar Internasional
e. Dana Publikasi Jurnal Internasional
2. Dana Pendukung
a. Dana Transportasi
b. Dana Aplikasi Visa
c. Dana Asuransi Kesehatan
d. Dana Kedatangan
e. Dana Hidup Bulanan
f. Dana Lomba Internasional
g. Dana Tunjangan keluarga (khusus Doktor)
h. Dana keadaaan darurat (jika diperlukan)
Bagaimana Cara Mendaftar Beasiswa LPDP?
1. Mendaftar secara online pada situs Pendaftaran Beasiswa LPDP: https://beasiswalpdp.kemenkeu.go.id/
2. Melengkapi dan mengunggah semua dokumen yang dipersyaratkan pada aplikasi pendaftaran.
3. Pastikan melakukan submit aplikasi pendaftaran untuk mendapatkan kode registrasi/pendaftaran.
Apa saja tahapan dan jadwal Seleksi Beasiswa LPDP?
Proses Seleksi Beasiswa PNS/TNI/POLRI sebagai berikut:
1. Seleksi Administrasi
2. Seleksi Bakat Skolastik
3. Seleksi Substansi
Bagi peserta Beasiswa PNS/TNI/POLRI yang mendaftar dengan LoA Unconditional yang sesuai dengan ketentuan LPDP dapat melanjutkan ke tahap Seleksi Substansi tanpa mengikuti Seleksi Bakat Skolastik.
Demikianlah tribuners, skema beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) Targeted khusus PNS, TNI dan Polri. (*)
| 5 Beasiswa S2 ke Luar Negeri Masih Buka Bulan Juli-Agustus 2024, Segera Daftar Kuota Terbatas! | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| 5 Beasiswa S1 ke Luar Negeri Masih Buka Bulan Juli 2024, Ada Bilkent University - Zayed University | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| KAIST, Beasiswa Luar Negeri ke Korea Fully Funded Tahun 2024 | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Komaba Peak Scholarship, Beasiswa Luar Negeri Fully Funded ke Jepang | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| 7 Beasiswa Luar Negeri Gratis, Tanpa Batas Usia dan TOEFL tahun 2024 | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bengkulu/foto/bank/originals/Buka-Hingga-18-Juli-2024-Inilah-Skema-Beasiswa-LPDP-Targeted-Khusus-PNS-TNI-dan-Polri.jpg)
                
												      	
												      	
												      	
												      	
												      	
				
			
											
											
											
											
											
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.