Pilkada Serentak 2024
PKS Ucapkan Selamat pada Wahyu-Ramzi Setelah Unggul di Pilbup Cianjur 2024
PKS mengucapkan selamat kepada pasangan calon atau paslon Wahyu-Ramzi yang unggul di Pemilihan Bupati atau Pilbup Cianjur 2024.
TRIBUNBENGKULU.COM - DPD PKS Kabupaten Cianjur mengucapkan selamat kepada pasangan calon atau paslon Wahyu-Ramzi yang unggul di Pemilihan Bupati atau Pilbup Cianjur 2024 berdasarkan hasil hitung cepat atau quick count.
Jajaran PKS dan didampingi Calon Wakil Bupati (Cawabup) Neneng Efa Fatimah lantas memberikan ucapan selamat kepada pasangan nomor urut 2 Muhammad Wahyu Ferdian - Ramzi yang unggul dalam Pilkada Cianjur 2024.
Pasangan Calon (Paslon) yang diungsung PKS dalam Pilkada Cianjur 2024 disebutkan hanya mendapatkan perolehan sebesar 19.59 persen dari 1.066.337 suara masuk.
Ketua DPD PKS Kabupaten Cianjur Dadan Suryanegara mengatakan, menyikapi hasil Pilkada Bupati dan Wakil Bupati Cianjur 2024, pihaknya telah melakukan rekapitulasi dan tabulasi berdasarkan laporan C1 salinan dari setiap TPS.
"PKS memiliki saksi semua TPS di Cianjur, dan telah mendapatkan seluruh C1 salinan dan melakukan rekap akhir berdasarkan laporan C1 dari TPS," katanya di Kantor DPD PKS Cianjur, Jalan Dr Muwardi, Kelurahan Bojongherang, Kecamatan Cianjur, Kabupaten Cianjur, Sabtu (30/11/2024).
Menurutnya berdasarkan hasil rekapitulasi internal paslon yang diusungnya dalam Pilkada Cianjur yaitu Deden Nasihin - Neneng Efa Fatimah mendapatkan perolehan suara sebesar 19.59 persen dari total sebanyak 1.066.337 suara masuk.
"Berdasarkan penghitungan internal kami dari suara masuk di seluruh Cianjur, ternyata pemenangan dalam Pilkada Cianjur 2024 yaitu paslon nomor urut 2 Muhammad Wahyu Ferdian - Ramzi dengan persentase sebesar 41.38 persen," katanya.
Selain itu Dadan mengatakan, hasil pengitungan internal PKS perlu disampaikan untuk menjaga kondusivitas di Kabupaten Cianjur.
Sehingga sebagai pengusung nomor urut 3 harus komitmen dan konsisten bahwa pemenang Pilkada Cianjur ialah nomor urut 2.
"Mudah - mudahan penghitungan ini sama dengan parpol lain dan ini dapat menjadi pembanding."
"Sehingga kami dari PKS Cianjur mengucapkan selamat kepada pasangan nomor 2 Wahyu - Ramzi telah dipercaya masyrakat Cianjur," katanya.
Di sisi lain, ia mengungkapkan terkait Cabup yang isungnya telah mengucapkan selamat kepada paslon nomor 1 Herman - Ibang tidak berdasarkan data.
"Beliau (Deden Nasihin) menyampaikan secara pribadi dan tanpa data, serta tidak melakukan diskusi terlebih dulu dengan pimpinan koalisi. Kami juga akan segera melaporkan hasil pengitungan internal kami ke Golkar dan partai pengusung lainya," katanya.
Hasil Quick Count
Inilah hasil hitung cepat atau quick count artis dan presenter nasional, Ramzi pada Pemilihan Kepala Daerah atau Pilkada Cianjur 2024.
Ramzi maju sebagai Wakil Bupati Cianjur berpasangan dengan Muhammad Wahyu Ferdian sebagai calon Bupati Cianjur yang diusung Gerindra dan NasDem.
Berdasarkan hasil hitung cepat atau quick count Indikator Politik, pasangan Wahyu-Ramzi meraih suara sebesar 39,63 persen.
Sementara dua paslon Pilkada Cianjur lainnya, yakni Herman-Ibang meraih 42,05 persen dan Deden-Neneng 18,32 persen.
Dengan demikian, Ramzi bersama Wahyu berada di posisi dua ihwal perolehan suara hasil hitung cepat.
Namun demikian, pasangan Wahyu-Ramzi mengklaim dirinya menang berdasarkan hasil rekapitulasi C1 internal.
Pasangan Wahyu-Ramzi mengklaim meraih 41,46 persen suara berdasarkan hasil rekapitulasi C1 internal.
Ada pun, Quick Count ini bukan hasil resmi Pilkada 2024.
Hasil resmi Pilkada 2024 akan diketahui melalui penghitungan suara dan rekapitulasi yang dilakukan KPU dari Rabu, 27 November hingga Senin, 16 Desember 2024.
Selain itu, Pilkada serentak 2024 ini juga mendapat perhatian dari sejumlah lembaga survei sehingga dilakukan hitung cepat atau quick count.
Namun demikian, Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI menegaskan, hasil hitung cepat atau quick count lembaga survei dirilis paling cepat pada pukul 15.00 WIB atau dua jam setelah pemungutan suara selesai.
Hal ini tertuang dalam Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) Nomor 9 Tahun 2022 tentang Partisipasi Masyarakat dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, dan/atau Wali Kota dan Wakil Wali Kota.
"Masih, belum diganti dan masih berlaku," ujarnya saat dihibungi Kompas.com, Senin (25/11/2024).
Pasal 19 Ayat 3 PKPU tersebut tertulis "Pengumuman hasil penghitungan cepat pemilu sebagaimana dimaksud pada Ayat 1 hanya boleh dilakukan paling cepat 2 jam setelah selesai pemungutan suara di wilayah Indonesia bagian barat."
Adapun ayat satu menjelaskan soal lembaga survei atau jejak pendapat dan penghitungan cepat mengumumkan hasil survei mereka mengenai pemilu.
Ayat 2 menerangkan, pengumuman hasil survei dilarang dilakukan pada masa tenang.
Pasal ini juga mengatur pengumuman yang dikeluarkan dari hasi survei berisi hasil penghitungan cepat sampai akhir.
"Dalam mengumumkan dan/atau menyebarluaskan hasil survei atau jajak pendapat dan penghitungan cepat mengenai pemilu atau pemilihan sebagaimana dimaksud pada Ayat 1, lembaga survei atau jajak pendapat dan penghitungan cepat harus menyatakan bahwa hasil kegiatan yang dilakukan bukan merupakan hasil resmi KPU, KPU provinsi, atau KPU kabupaten/kota," demikian isi Ayat 5 PKPU 9/2022.
Hasil Quick Count Sejumlah lembaga survei ini dapat dilihat mulai pukul 15.00 WIB.
Klik di sini untuk melihat hasil quick count Pilkada Serentak 2024 lainnya
https://pemilu.kompas.com/quickcount
Survei tersebut dilakukan oleh Litbang Kompas, Lembaga Survei Indonesia, Charta Politika Indonesia dan Indikator.
Link Quick Count 4 Lembaga Survei Lainnya
1. Link Quick Count Pilkada 2024 dari Poltracking
2. Link Quick Count Pilkada 2024 dari Indikator Politik
3. Link Quick Count Pilkada 2024 dari Charta Politika
4. Link Quick Count Pilkada 2024 dari Lembaga Survei Indonesia (LSI)
Disclaimer: Hasil Quick Count ini bukan hasil resmi Pilkada 2024. Hasil resmi Pilkada 2024 akan diketahui melalui penghitungan suara dan rekapitulasi yang dilakukan KPU dari Rabu 27 November hingga Senin 16 Desember 2024.
Hitung Resmi KPU
Pilkada serentak 2024 telah dilaksanakan pada Rabu, 27 November 2024.
Selanjutnya Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah menyiapkan real count untuk penghitungan suara paslon calon Bupati dan Wakil Bupati Cianjur.
Metodologi real count digunakan untuk mengevaluasi kualitas keseluruhan proses pemilihan umum, memverifikasi hasil resmi pemilihan umum, mengetahui hasil penghitungan suara di seluruh TPS secara akurat, dan mencegah kecurangan dalam pemilu.
Data real count KPU untuk mengetahui hasil hitung suara paslon Pilgub Papua Barat Daya 2024 dapat diketahui melalui laman resmi mereka di bawah ini.
Berikut langkah-langkah mudah untuk mengeceknya:
1. Kunjungi situs resmi KPU
Buka peramban (browser) Anda dan akses situs https://pilkada2024.kpu.go.id.
Pastikan Anda menggunakan koneksi internet yang stabil.
2. Pilih jenis pemilihan
Setelah masuk ke situs, pilih jenis pemilihan yang ingin Anda pantau, seperti pemilihan gubernur, bupati, atau wali kota.
3. Pilih wilayah
Gunakan fitur pencarian untuk memilih provinsi, kabupaten/kota, atau kecamatan sesuai lokasi Anda.
4. Lihat data real count
Data real count akan ditampilkan dalam bentuk angka perolehan suara yang telah masuk, lengkap dengan persentase dan grafik.
Informasi ini bersumber langsung dari hasil penghitungan di tempat pemungutan suara (TPS) yang telah diverifikasi KPU.
Untuk hasil hitung suara Pilbup Cianjur 2024 dapat langsung cek melalui tautan berikut.
https://pilkada2024.kpu.go.id/pilwalkot/jawa-barat/cianjur
5. Pantau pembaruan secara berkala
Situs ini diperbarui secara real-time sesuai dengan data yang masuk.
Anda dapat memeriksa pembaruan setiap saat hingga hasil akhir diumumkan.
Disclaimer:
Data pada situs ini adalah data sementara hingga penetapan resmi hasil pemilu oleh KPU.
Pastikan Anda hanya mengakses informasi dari situs resmi untuk menghindari informasi palsu.
| Perolehan Ramzi: Quick Count Indikator Politik dan Hitung Suara Pilbup Cianjur Resmi KPU |
|
|---|
| Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah hingga Isran Noor, 9 Petahana Tumbang di Pilkada 2024 |
|
|---|
| Nasib Para Artis yang Bertarung di Pilkada 2024: Vicky Prasetyo, Lucky Hakim hingga Krisdayanti |
|
|---|
| Aksi Relawan Kotak Kosong di Pangkalpinang Cukur Rambut, Klaim Ungguli Calon Tunggal Maulan-M Hakim |
|
|---|
| Pengumuman Hasil Resmi Pilkada Bengkulu 15 Desember 2024, Kota dan Kabupaten 12 Desember |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bengkulu/foto/bank/originals/Perolehan-Ramzi-Quick-Count-Indikator-Politik-dan-Hitung-Suara-Pilbup-Cianjur-Resmi-KPU.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.