Kecelakaan Maut di Seluma
Kecelakaan di Air Latak Seluma Bengkulu, 1 Meninggal di TKP, Pengendara Lainnya Luka Parah
Lakalantas Di Desa Air Latak, Warga Tanah Lupis Seluma Bengkulu Meninggal Dunia
Penulis: Yayan Hartono | Editor: Yunike Karolina
Laporan Reporter TribunBengkulu.com, Yayan Hartono
TRIBUNBENGKULU.COM, SELUMA - Kecalakaan lalu lintas dengan korban meninggal dunia kembali terjadi di ruas jalan nasional Kabupaten Seluma Provinsi Bengkulu.
Kali ini terjadi di Desa Air Latak Kecamatan Seluma Barat, Minggu sore (9/2/2025) sekira pukul 16.30 WIB.
Kapolres Seluma AKBP Arief Eko Prasetyo melalui Kanit Laka Ipda Deni Afrianto mengatakan kecelakaan ini menyebabkan satu korban meninggal dunia.
"Korban yang meninggal dunia adalah Adi Setiawan (27), warga Kelurahan Tanah Lupis Kecamatan Seluma," kata Deni Afrianto dikonfirmasi Minggu malam, (9/2/2025).
Dijelaskan Deni, insiden laka lantas ini bermula dari sepeda motor Yamaha R15 BD 4953 AI yang belum diketahui identitasnya melaju dari arah Kota Bengkulu menuju Tais.
Tiba di Tempat Kejadian Perkara (TKP), sepeda motor Yamaha R15 bermaksud mendahului mobil Mitsubishi Pajero BD 1541 NA.
Saat mendahului itulah, tiba-tiba dari arah berlawanan melaju sepeda motor Yamaha Vixion tanpa nopol yang dikendarai korban, sehingga terjadi tabrakan.
"Usai tabrakan tersebut korban yang mengendarai sepeda Yamaha Vixion oleng, menabrak ban belakang mobil Pajero. Lalu korban Adi Setiawan terhempas ke kanan jalan dan terlindas mobil Toyota Avanza BD 1115 WL yang dikendarai Juemdi. Korban meninggal di TKP," beber Deni Afrianto.
Untuk pengendara sepeda motor Yamaha R15 kata kanit laka, informasi yang didapat juga mengalami luka parah.
Namun hingga saat ini belum diketahui identitas dan keberadaannya. Karena pasca laka langsung dilarikan warga ke rumah sakit.
"Info yang kami dapat dari warga pengendara R15 juga luka parah. Tapi hingga saat ini belum diketahui dilarikan ke rumah sakit mana, kami masih mencari," kata Deni Afrianto.
Untuk kendaraan yang terlibat lakalantas, saat ini semua telah diamankan ke Mapolres Seluma.
Terdiri dari sepeda Yamaha R15 BD 4953 AI, Yamaha Vixion korban tanpa nopol, mobil Mitsubishi Pajero BD 1541 NA dan Toyota Avanza BD 1115 WL.
"Bagi yang mengetahui pengendara R15 dirawat, kami mohon kerjasamanya untuk menyampaikan ke Polres Seluma. Untuk didata dan identifikasi," ujar Deni Afrianto.
Baca juga: Misteri Tewasnya Lansia di Bengkulu, Ditemukan dengan Luka Tusuk Dalam Rumah Terkunci
Kecelakaan Maut di Seluma
Kecelakaan Maut
kecelakaan lalu lintas
Kecelakaan
Seluma
Bengkulu
polres seluma
| Respon Dinas PUPR Provinsi Bengkulu atas Warga Tewas Kecelakaan Gegara Jalan Berlobang di Seluma |
|
|---|
| Nasib Sopir Truk Kecelakaan Maut Akibat Jalan Berlobang di Babatan Seluma Bengkulu |
|
|---|
| Kecelakaan Maut Akibat Jalan Berlobang di Babatan Seluma Bengkulu: Istri Tewas, Suami Luka Berat |
|
|---|
| Nasib Sopir Truk Ekspedisi Tewaskan Pengendara Motor di Seluma Bengkulu, Kini Diamankan Polisi |
|
|---|
| Sopir Truk Ekspedisi Maut Tabrak Pengendara Motor di Seluma Bengkulu Belum Ditetapkan Tersangka |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bengkulu/foto/bank/originals/Laka-air-latak-Minggu-9-Februari.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.