Lansia di Bengkulu Tewas

Misterius, Kakes 60 Tahun di Bengkulu Ditemukan Tewas di Ruang Tertutup dengan 4 Luka Tusuk di Dada

Kakek berusia 60 tahun di Bengkulu ditemukan tewas di ruang tertutup dengan 4 luka tusuk di dada.

Penulis: Jiafni Rismawarni | Editor: Ricky Jenihansen
Jiafni Rismawarni/ TribunBengkulu.com
TKP LANSIA TEWAS - TKP lansia ditemukan ditemukan tewas bersimbah darah di kediamannya, Jalan Enggano Kelurahan Pasar Bengkulu, Kota Bengkulu Minggu (9/2/2024). Kakek berusia 60 tahun di Bengkulu ditemukan tewas di ruang tertutup dengan 4 luka tusuk di dada. 

TRIBUNBENGKULU.COM - Seorang kakek berusia 60 tahun di Bengkulu ditemukan tewas di ruang tertutup dengan 4 luka tusuk di dada.

Korban bernama Maytom Nasution ditemukan tewas bersimbah darah di kediamannya Jalan Enggano Kelurahan Pasar Bengkulu Kecamatan Sungai Serut Kota Bengkulu, Minggu (9/2/2025).

Aris, salah satu warga, mengatakan jika korban pertama kali ditemukan oleh Anggi, anak Maytom.

Jenazah Maytom ditemukan tergeletak di kamar mandi dengan luka tusukan di bagian dada sebanyak empat luka.

"Yang saya lihat tadi, ada empat tusuk di bagian dada, jenazah di temukan pertama kali oleh anaknya di dalam kamar mandi," kata Aris.

Terpisah, dari keterangan Anggi (anak Maytom) kepada polisi, kondisi pintu rumah depan sedang terkunci.

Kemudian, ia masuk lewat pintu belakang. Menyadari bahwa ayahnya ada di dalam kamar mandi.

Pintu kamar mandi dalam kondisi terkunci sehingga ia pun mendobrak pintu tersebut dan menemukan ayahnya tergeletak tak sadarkan diri dengan bersimbah darah. 

"Ternyata ayah ada di kamar mandi dengan kondisi pintu juga terkunci, lalu saya dobrak, ayah saya ada di dalam kondisi bersimbah darah," ungkap Anggi.

TKP LANSIA TEWAS - TKP lansia ditemukan ditemukan tewas bersimbah darah di kediamannya, Jalan Enggano Kelurahan Pasar Bengkulu, Kota Bengkulu Minggu (9/2/2024). Korban dikenal sebagai sosok warga yang baik.
TKP LANSIA TEWAS - TKP lansia ditemukan ditemukan tewas bersimbah darah di kediamannya, Jalan Enggano Kelurahan Pasar Bengkulu, Kota Bengkulu Minggu (9/2/2024). Korban dikenal sebagai sosok warga yang baik. (Jiafni Rismawarni/ TribunBengkulu.com)

Polisi Selidiki Penyebab Kematian

Kematian lansia bernama Maytom Nasution (60) di kediamannya Jalan Enggano Kelurahan Pasar Bengkulu Kecamatan Sungai Serut, Kota Bengkulu masih menjadi misteri.

Maytom Nasution ditemukan tewas bersimbah darah dengan sejumlah luka tusuk dalam rumah dengan kondisi terkunci, pada Minggu (9/2/2025).

Polisi pun masih menyelidiki penyebab kematian korban, dengan melakukan olah TKP dan meminta keterangan sejumlah saksi.

Kapolsek Teluk Segara, Kompol Irzal, SH menyebutkan, saat ini pihaknya masih berupaya memecahkan teka-teki di balik kematian lansia tersebut.

Proses olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) di kediaman korban pun sudah dilakukan.

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved