Berita Seluma
Desa Penago 1 Seluma Bengkulu Berpeluang Terpilih Program Kampung Nelayan Merah Putih
Desa Penago 1 di Seluma berpeluang besar lolos program Kampung Nelayan Merah Putih 2025 untuk tingkatkan kesejahteraan nelayan.
Penulis: Yayan Hartono | Editor: Ricky Jenihansen
Laporan Reporter Tribunbengkulu.com, Yayan Hartono
TRIBUNBENGKULU.COM, SELUMA - Desa Penago 1, Kecamatan Ilir Talo, Kabupaten Seluma, Provinsi Bengkulu, berpeluang terpilih menerima Program Kampung Nelayan Merah Putih tahun anggaran 2025.
Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Seluma, Zuraini, melalui Kabid Tangkap Ali Sadikin, mengatakan Desa Penago 1 memiliki peluang besar untuk lolos dalam program tersebut.
Program ini bertujuan meningkatkan kesejahteraan nelayan sekaligus menjaga kelestarian sumber daya kelautan.
“Dari hasil rapat virtual bersama tim KKP, insha Allah Desa Penago 1 lolos untuk menerima program Kampung Nelayan Merah Putih 2025. Namun ini belum final, masih ada beberapa dokumen yang harus disiapkan,” terang Ali Sadikin saat ditemui di ruang kerjanya, Rabu siang (20/8/2025).
Menurut Ali, peluang Desa Penago 1 terbuka karena kesiapan pemerintah desa dalam mendukung program tersebut, termasuk penyediaan lahan yang akan digunakan.
“Desa Penago 1 memiliki potensi besar di sektor perikanan. Ditambah lagi semangat kolaborasi luar biasa dari masyarakat yang menyambut antusias program ini, yang akan membuka peluang baru bagi pengembangan ekonomi lokal,” ungkapnya.
Baca juga: Pelantikan Ketua DPRD Seluma April Yones Digelar Jumat 22 Agustus 2025
Lebih lanjut, Ali menjelaskan program Kampung Nelayan Merah Putih 2025 akan memberikan berbagai bantuan, mulai dari pelatihan keterampilan bagi nelayan, peningkatan teknologi penangkapan ikan ramah lingkungan, hingga pendampingan dalam pengelolaan sumber daya laut.
“Kami akan terus mendampingi masyarakat Desa Penago 1 agar program ini dapat diwujudkan,” ucap Ali Sadikin.
Ia menambahkan, program ini menjadi langkah awal untuk mendorong desa-desa pesisir di Seluma dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat melalui pemberdayaan dan keberlanjutan sektor perikanan.
“Ini adalah momentum yang sangat penting untuk mengubah masa depan nelayan di Seluma. Dengan program ini kami yakin sektor perikanan di Seluma akan semakin maju dan berkembang,” tutup Ali Sadikin.
| Proyek Rehab Irigasi Bendung Air Seluma Bengkulu Molor, Petani Terancam Terdampak Musim Tanam |
|
|---|
| Kabupaten Seluma Raih Peringkat Pertama Cek Kesehatan Gratis se-Provinsi Bengkulu |
|
|---|
| Bupati Teddy Ingatkan Warga Waspada Banjir dan Longsor, BPBD Seluma Siaga Satu |
|
|---|
| Senator Destita Dukung Peningkatan Status Pelabuhan Perikanan Seluma |
|
|---|
| Bupati Seluma Bentuk Tim Khusus CSR Demi Optimalkan Potensi Dana Non-APBD |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bengkulu/foto/bank/originals/Survei-kampung-nelayan-merah-putih-seluma.jpg)