Kalender 2025

Kalender 2025: Daftar Lengkap Tanggal Merah, Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Bulan November

Bulan November 2025 tak memiliki libur nasional, namun jadi penghubung antara Maulid Nabi di Oktober dan libur Natal di Desember.

Kemenag RI
KALENDER NOVEMBER 2025 - Bulan November 2025 tak memiliki libur nasional, namun jadi penghubung antara Maulid Nabi di Oktober dan libur Natal di Desember. 

TRIBUNBENGKULU.COM  - Menjelang akhir tahun, masyarakat mulai memeriksa kalender untuk merencanakan waktu istirahat atau liburan keluarga. 

Bulan November 2025 menjadi penghubung antara masa libur Maulid Nabi di Oktober dan libur panjang Natal di Desember.

Namun, tidak seperti bulan sebelumnya, November ternyata tidak memiliki libur nasional maupun cuti bersama berdasarkan ketetapan pemerintah.

Meski demikian, sejumlah peringatan hari nasional dan internasional tetap memberi warna tersendiri sepanjang bulan. 

Berikut daftar lengkap tanggal merah, hari libur nasional, cuti bersama, serta hari-hari penting di bulan November 2025.

Daftar Tanggal Merah November 2025

Berdasarkan kalender umum, tanggal merah di bulan November 2025 hanya terdiri dari hari Minggu, karena tidak ada libur nasional atau cuti bersama yang ditetapkan pemerintah melalui SKB 3 Menteri.

Berikut daftar tanggal merah reguler di bulan November 2025:

-Minggu, 2 November 2025

-Minggu, 9 November 2025

-Minggu, 16 November 2025

-Minggu, 23 November 2025

-Minggu, 30 November 2025

Meski tidak ada long weekend di bulan ini, waktu libur di akhir pekan tetap bisa digunakan untuk berwisata singkat, menghabiskan waktu bersama keluarga, atau mempersiapkan agenda akhir tahun.

Sisa Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2025

Menurut ketentuan dalam SKB Tiga Menteri tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2025, bulan November tidak memiliki libur nasional.

Namun, masyarakat masih memiliki dua hari libur di bulan Desember 2025, yaitu:

-Kamis, 25 Desember 2025: Hari Raya Natal (Kelahiran Yesus Kristus)

-Jumat, 26 Desember 2025: Cuti Bersama Hari Natal

Kedua hari libur tersebut menjadi penutup rangkaian cuti bersama tahun 2025.

Hari Nasional di Bulan November 2025

Walau tidak ada libur resmi, bulan November dipenuhi dengan peringatan hari nasional yang sarat makna dan nilai kebangsaan.

Berikut daftar lengkapnya:

-1 November: Hari Inovasi Indonesia

-2 November: Hari Dihapusnya Siaran Televisi Analog Indonesia

-5 November: Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional

-7 November: Hari Wayang Nasional

-10 November: Hari Pahlawan Nasional

-12 November: Hari Kesehatan Nasional

-14 November: Hari Brigade Mobil (Brimob)

-15 November: Hari Korps Marinir Nasional

-15 November: Hari Bhatara Sri

-22 November: Hari Perhubungan Darat

-24 November: Hari Evolusi

-25 November: Hari Guru Nasional (PGRI)

-28 November: Hari Menanam Pohon Indonesia

-28 November: Hari Dongeng Nasional

-29 November: Hari Ulang Tahun KORPRI

Dari deretan tanggal tersebut, Hari Pahlawan (10 November) dan Hari Guru Nasional (25 November) menjadi dua momen yang paling sering diperingati secara luas di berbagai daerah.

Hari Internasional di Bulan November 2025

Tak hanya hari nasional, bulan November juga dipenuhi dengan hari-hari internasional yang dirayakan masyarakat dunia.

Berikut daftar lengkapnya:

-1 November: Hari Vegan Sedunia & Pekan Komunikasi Sedunia

-2 November: Hari Mengakhiri Impunitas terhadap Kejahatan terhadap Jurnalis & Hari Ballet Sedunia

-5 November: Hari Kesadaran Tsunami Sedunia

-6 November: Hari Internasional untuk Penyelamatan Lingkungan dari Perang dan Konflik Bersenjata

-7 November: Hari Kesadaran Kanker Sedunia

-8 November: Hari Radiografi Sedunia & Hari Pianis Sedunia

-9 November: Hari Kebebasan Sedunia

-10 November: Hari Imunisasi Sedunia & Hari Ilmu Pengetahuan Sedunia

-12 November: Hari Pneumonia Sedunia

-14 November: Hari Diabetes Sedunia

-16 November: Hari Toleransi Internasional

-17 November: Hari Pelajar Internasional & Hari Kanker Paru-paru Sedunia

-18 November: Hari Peduli Antibiotik Sedunia

-19 November: Hari Jurnalis Internasional

-20 November: Hari Anak Internasional

-21 November: Hari Pohon Sedunia & Hari Televisi Sedunia

-25 November: Hari Internasional Penghapusan Kekerasan terhadap Perempuan

-28 November: Thanksgiving Day

-29 November: Hari Solidaritas Internasional bagi Rakyat Palestina

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved