Kalina Menyesal Tak Dengarkan Azka Corbuzier untuk Tidak Menikahi Vicky Prasetyo

Untuk kesekian kalinya, pernikahan Kalina Ocktarany harus kandas di tengah jalan.

Penulis: Kartika Aditia | Editor: Yunike Karolina
Instagram @kalinaocktarany
Kalina Octarany bersama sang anak Azka Corbuzier 

TRIBUNBENGKULU.COM - Untuk kesekian kalinya, pernikahan Kalina Ocktarany harus kandas di tengah jalan.

Kalina Oktarani juga membongkar hubungan Vicky Prasetyo dengan mantan istri sebelumnya. 

Bahkan, Kalina mengungkapkan, mantan istri pertama Vicky Prasetyo masih tinggal dengan keluarga Vicky meski ia sudah menikah dengan Kalina.

"Terus pas lagi aku jalan sama dia, dia ngasih tau kalau dia punya anak. Aku pikir yaudahlah ya gitukan, aku terima," ujar kalina pada Paula yang dikutip TribunBengkulu.com dari kanal YouTube Baim Paula, Jumat (18/2/2022).

"Selama berjalannya waktu aku tau, bahwa mantan istrinya itu masih tinggal sama orang tuanya," lanjut Kalina.

Tidak hanya itu, Kalina sendiri membenarkan pertanyaan Paula perihal berita yang beredar soal Vicky Prasetyo nikahi dirinya karena kasihan.

"Dia kan bilang di salah satu podcast teman kita juga, dia bilang katanya seiring berjalannya waktu kan akan timbul rasa sayang dan cinta, lah berarti pas waktu nikahin aku gak ada rasa sayang dong. Kenapa harus nikahin aku gitu," papar Kalina.

Diungkap Kalina bahwa dirinya merasa bersalah dengan Azka Corbuzier. Ia menyesal, dulu ia pernah mengabaikan putranya yang tak setuju dirinya menikah dengan Vicky Prasetyo.

Terlepas dari semua yang dilaluinya, Kalina bersyukur memiliki Azka yang begitu baik.

"Itu bener-bener anak aku luar biasa banget hatinya," tutur Kalina.

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved