Cara Mereset iPhone
Tak Perlu Panik, Berikut Cara Mereset iPhone Ketika Lupa Password
Ketika kalian lupa password iPhone dan ingin melakukan reset di iPhone. Berikut cara yang harus kalian lakukan jika mereset iPhone saat lupa password.
Penulis: Yuni Astuti | Editor: Yunike Karolina
TRIBUNBENGKULU.COM- Menggunakan password di iPhone memang sudah biasa dilakukan hal ini dilakukan sebagai bentuk pengamanan di iPhone kita.
Namun bagaimana caranya jika ketika mereset iPhone namun kita lupa password? Apakah ada solusinya? Iyah ada.
Ternyata meskipun kalian lupa dengan password iPhone kalian, kalian bisa mereset iPhone kalian.
Untuk mereset iPhone sebenarnya telah kami bahas pada artikel sebelumnya namun kalian ini kami akan membahas jika persoalan kalian ingin mereset iPhone namun kalian lupa password.
Berikut ini cara mereset iPhone ketika lupa password:
Cara Mereset iPhone Ketika Lupa Password dengan Soft Reset
Cara pertama yang bisa kalian gunakan untuk mereset iPhone adalah dengan menggunakan teknik Soft Reset.
Dengan menggunakan cara ini kalian tidak perlu khawatir jika file yang kalian simpan di iPhone tidak akan hilang.
Tak hanya itu saja dengan menggunakan cara ini kalian tidak membutuhkan iCloud maupun iTunes.
Berikut ini tutorial cara mereset iPhone dengan teknik soft reset.
1. Tekan dan tahan tombol Home dan Sleep secara bersamaan selama 10 detik
2. Nantinya layar di iPhone kalian akan berubah menjadi warna hitam dalam waktu sementara
3. Jika layar di iPhone telah berubah menjadi hitam silahkan kalian lepaskan tombol yang anda tekan sebelumnya.
4. Nanti akan muncul logo Apple ketika melakukan proses
5. Kalian tinggal menunggu beberapa saat sampai proses reset selesai
6. Terakhir coba cek iPhone kalian sudah kembali seperti semula atau belum
Cara Mereset iPhone Ketika Lupa Password dengan Menggunakan iTunes
Dengan menggunakan iTunes ternyata kalian juga bisa mereset iPhone ketika lupa Password
Berikut ini cara yang harus kalian lakukan ketika kalian ingin mereset iPhone dengan menggunakan iTunes
1. Pertama tekan tombol Sleep/Wake kemudian tap Power OFF
2. Silahkan buka aplikasi iTunes yang telah kalian install di PC
3. Berikutnya hubungkan kabel USB di komputer kalian lalu tahan tombol home beberapa saat
4. Selanjutnya kalian hubungkan port USB ke iPhone kalian
5. Nantinya di layar iPhone kalian akan muncul notifikasi Connect to iTunes
6. Kalian bisa menunggu hingga perangkat bisa terbaca dalam Recovbery Mode, jika perangkat sudah terbaca maka kalian bisa lepaskan tombol home.
7. Kalian akan diminta untuk melakukan reset kembali ke pengaturan pabrik
8. Selanjutnya kalian bisa ketuk menu "restore" lalu Restore dan Update
9. Selesai kalian telah berhasil melakukan reset di iphone kalian.
Perlu kalian tahu jika kalian menggunakan iTunes maka data yang terdapat di iPhone kalian akan terhapus.
Jika kalian ingin mereset iPhone dengan menggunakan cara ini sebaiknya kalian harus melakukan backup data di iPhone kalian supaya data penting yang ada di iPhone kalian aman.
Cara Backup Data di iPhone
Selanjutnya kami akan membahas tentang cara backup data di iPhone. Back up data di iPhone sangat diperlukan agar data penting yang kalian simpan di iPhone klaian tidak akan terhapus ketika kalian melakukan reset di iPhone.
Berikut ini kami akan menjelaskan tentang cara backup data di iPhone :
1. Download iOS data backup & restore di PC
2. Ketuk menu "Tools"
3. Selanjutnya kalian bisa pastikan jika perangkat iPhone telah terhubung pada PC kalian dengan benar
4. Silahkan kalian pilih data di iPhone kalian yang ingin kalian backup
5. Kalian cukup menunggu hingga proses backup selesai, maka pemindaian data akan dilakukan dalam waktu beberapa menit
6. Setelah kalian selesai backup data di iPhone, kalian bisa langsung melakukan reset di iPhone kalian tanpa khawatir jika data kalian terhapus. Karena kalian telah melakukan backup maka data penting kalian akan aman.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bengkulu/foto/bank/originals/Cara-mereset-iPhone-Ketika-lupa-Password.jpg)