Ayu Ting Ting

Pesan untuk Lesti Kejora yang Alami KDRT, Ayu Ting Ting : Belajar dari Senior-Seniornya Seperti Saya

Berita mengenai Lesti Kejora yang tengah mengalami KDRT dari sang suami, membuat Ayu Ting Ting memberikan pesan untuk Lesti.

Penulis: Yuni Astuti | Editor: M Arif Hidayat
Kolase TribunBengkulu.com
Foto Ayu Ting Ting, Rizki Billar, dan Lesti Kejora. Pesan Untuk Lesti Kejora yang Alami KDRT, Ayu Ting Ting : Belajar dari Senior-Seniornya Seperti Saya 

TRIBUNBENGKULU.COM - Berita mengenai Lesti Kejora yang tengah mengalami KDRT dari sang suami, membuat Ayu Ting Ting memberikan pesan untuk Lesti.

Sama-sama penyanyai dangdut penyanyi Ayu Ting Ting pun turut merasakan kesedihan yang kini dialami oleh Lesti Kejora, dia juga memberikan pesan untuk Lesti Kejora.

Selain warganet, pelantun lagu Sik Asik yakni Ayu Ting Ting turut memberikan pesan terhadap Lesti Kejora atas penderitaan yang dialami Lesti Kejora saat ini.

Ayu mengatakan jika Lesti kejora merupakan anak yang baik dan merupakan sosok orang yang manja.

"Anaknya sih kalau ketemu saya si emang manja saya sih komunikasinya baik sih sama dia ", ujar Ayu Ting Ting, dilansir dari Youtube KH Infotainment (Kamis, 6/10/2022).

Tak hanya itu, Ayu ting Ting juga mengungkapkan baik Lesti Kejora maupun Ayu Ting Ting Saling mensupport satu sama lain.

"Apa yang saya lakuin dia selalu suport dan apa yang dia lakuin saya juga selalu suport, yang terbaik buat dia pokoknya saya selalu suport," tambahnya.

Saat ditanya oleh awak media terkait hal yang saat ini dialami Lesti Kejora dan Rizki Billar, Ayu Ting Ting memberikan tanngapan jika hal itu tidak menjadi masalah yang terpenting tidak mengganggu karir.

Ayu Ting Ting ketika diwawancara
Ayu Ting Ting Ketika diwawancarai oleh wartawan

" Wajar aja ya namanya anak muda, masih seneng cinta cintaan ya gak masalah asal jangan sampai mengganggu karir", ungkap Ayu Ting Ting.

" Belajar dari senior-seniornya seperti saya ", pungkasnya

Selain itu Ayu Ting Ting juga membeberkan kedekatannya dengan Ayu mengatakan jika Lesti bertemu dengannya sangat manja, saling curhat dan sering ngobrol dengannya.

Dia mengatakan jika dirinya haruis fokus terlebih dahulu dengan karir yang dijalani saat ini, selain itu dia juga mengatakan jika dirinya harus fokus jangan hanya pemberitaan menjadi membuat dirinya kurang fokus terhadap karirnya.

Ayu Ting Ting dan Lesti Kejora

Diberitakan sebelumnya Ayu menikah dengan Henry Baskoro Hendarso,  yang akrab dipanggil Enji mereka resmi menikah pada tanggal 4 Juli 2013.

Tepat pada tanggal 28 Desember 2013 ia melahirkan putri pertamanya yang diberi nama Bilqis Khumairah Razak.

Namun pada  27 Januari 2014, Ayu Ting Ting melayangkan  gugatan cerai ke Pengadilan Agama Depok, tanggal 1 April 2014, majelis hakim akhirnya mengabulkan permohonan Ayu.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved