Sungguh Tega, Rizky Billar Lakukan KDRT Berulang Kali ke Lesti Kejora Sampai Akhirnya Pengen Pulang
Kabar terbaru kasus Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) dialami pedangdut Lesti kejora. Suaminya, Rizky Billar, dijadwalkan menjalani pemeriksaan di P
Penulis: Achmad Fadian | Editor: M Arif Hidayat
Informasi terbaru dalam kasus ini adalah status laporan Lesti kejora yang sudah naik ke tahap penyidikan.
Tak hanya itu, Lesti kejora yang sebelumnya dirawat di rumah sakit tersebut sudah diperbolehkan pulang.
Meski kini sudah diperbolehkan pulang, namun tetap harus dikontrol oleh dokter agar kesehatannya terus membaik.
Namun, Lesti kejora tidak kembali ke kediamannya bersama Rizky Billar dan lebih memilih didampingi orang tuanya.
Akibat masalah ini, Lesti kejora dikabarkan enggan tinggal serumah dengan Rizky Billar.
Kabar tersebut semakin diperkuat ketika Lesti kejora dikabarkan mengirimkan truk pengangkut barang ke rumahnya di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan.
Dilansir dari kanal YouTube Suara Rakyat, Official Channel, warga sekitar rumah Lesti kejora mengaku melihat truk datang dini hari.
"(Pengangkut barang) itu keluar malam, sudah tidak ada lagi di sini," kata tetangga membenarkan Lesti kejora enggan kembali ke kediamannya.
Menurut tetangganya, jika truk itu datang untuk mengambil barang-barang milik Lesti kejora, itu bagus untuk diketahui.
"Kalau saya tidak salah, itu akan keluar pada hari Minggu. Jam berapa itu?"
"Kalau tidak salah pukul setengah dua malam, truk datang untuk mengambil barang," jelasnya.
Terus terang, tetangganya mengungkapkan bahwa ia memiliki foto truk dan video saat truk itu berada di rumah Lesti Kejora dan Rizky Billar.
"Lesti tidak ada, tapi ada asistennya," katanya.
"Billar malam itu ada di sana, mengawasi barang-barang yang diangkut," katanya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bengkulu/foto/bank/originals/Sungguh-Tega-Rizky-Billar-Lakukan-KDRT-Berulang-Kali-ke-Lesti-Kejora-Sampai-Akhirnya-Pengen-Pulang.jpg)