Bupati Mukomuko Imbau Pemudik Hati-hati Agar Mudik Dengan Aman dan Berkesan

Hal itu diungkapkannya saat memantau pos pengamanan lebaran di simpang Pantai Pandang Wangi, Kelurahan Koto Jaya, Kota Mukomuko, Selasa (18/4/2023).

|
Penulis: Seno Agritinus Malvin | Editor: Hendrik Budiman
S. Agri M/TribunBengkulu.com
Bupati Mukomuko, H. Sapuan saat memantau pos pengamanan lebaran di simpang Pantai Pandang Wangi, Kelurahan Koto Jaya, Kota Mukomuko, Selasa (18/4/2023). 

Laporan reporter tribunbengkulu.com, S. Agri M.

TRIBUNBENGKULU, MUKOMUKO - Bupati Mukomuko, H. Sapuan mengingatkan warga daerahnya yang akan melakukan mudik pada Hari Raya Idul Fitri 1.444 Hijiriah, sebelum meninggalkan rumah, pastikan rumah dalam keadaan aman.

Hal itu diungkapkannya saat memantau pos pengamanan lebaran di simpang Pantai Pandang Wangi, Kelurahan Koto Jaya, Kota Mukomuko, Selasa (18/4/2023).

"Periksa kompor, instalasi listrik colokan-colokan. Pastikan jendela dan rumah betul-betul dikunci," imbau Bupati.

Ia juga mengingatkan, selama dikendara, agar mengenakan alat kelengkapan keamanan seperti mengenakan helm jika yang pakai sepeda motor agar mengenakan helm standar dan yang mengenakan mobil agar selalu berhati-hati.

Baca juga: Pemkab Bengkulu Selatan Tiadakan Open House Idul Fitri 1444 Hijriah

"Kalau yang mudiknya jauh, jangan memaksa, kalau capek, ngantuk istirahat. Apalagi mudik masih kondisi puasa. Makanya pemerintah pusat memajukan jadwal libur, supaya pemudik tidak menumpuk dan tidak terburu-buru," sampainya lagi.

Kepada aparatur pemerintah, Bupati menegaskan agar tidak menambah hari libur.

Bupati Mukomuko cek fasilitas pendukung operasi Ketupat 2023
Bupati Mukomuko cek fasilitas pendukung operasi Ketupat 2023 berupa kendaraan patroli baik roda dua dan roda empat.

Tanggal 26 April 2023 aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemkab Mukomuko sudah harus masuk kerja.

Menurutnya, 7 hari sudah cukup untuk beristirahat melepas lelah selama bekerja, serta menjadi penawar rindu kepada keluarga.

Baca juga: Masuki H-3 Lebaran, Pengendara yang Melintasi Jalur Tol Bengkulu - Taba Penanjung Masih Minim

"Tanggal 26 April saya berharap ASN sudah masuk. Kita jalankan tugas seperti biasa. Kita laksanakan lagi pembangunan daerah yang kita cintai ini," ungkapnya.

Sapuan menambahkan, ia bersama keluarga akan merayakan Hari Raya Idul Fitri 1.444 Hijiriah di Kabupaten Mukomuko.

Bupati Mukomuko hadiri Apel Gelar Pasukan Ops Ketupat 2023
Bupati Mukomuko hadiri Apel Gelar Pasukan Ops Ketupat 2023 di Mapolres Mukomuko

Shalat Idul Fitri direncanakan di Masjid Agung Mukomuko.

"Setelah itu, ada open house di Balai Daerah atau Rumah Dinas. Tapi untuk jumlah kita dibatasi. Saya mau sebanyaknya berjumpa warga. Karena keterbatasan ini saya sampaikan permohonan maaf," pungkas Sapuan.

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved