Wapres ke Bengkulu

Momen Mobil Pikap Warga Mogok di Dekat Kunjungan Wapres Ma'ruf Amin ke MPP Bengkulu Tengah

Ada momen menarik saat kunjungan Wakil Presiden (Wapres) RI, Ma'ruf Amin ke Mall Pelayanan Publik (MPP) di Bengkulu Tengah, Kamis (2/5/2023).

Penulis: Suryadi Jaya | Editor: Hendrik Budiman
Suryadi Jaya
Momen menarik saat kunjungan Wakil Presiden (Wapres) RI, Ma'ruf Amin ke Mall Pelayanan Publik (MPP) di Bengkulu Tengah, Kamis (2/5/2023). 

Laporan Reporter TribunBengkulu.com, Suryadi Jaya

TRIBUNBENGKULU.COM, BENGKULU TENGAH - Momen menarik saat kunjungan Wakil Presiden (Wapres) RI, Ma'ruf Amin ke Mall Pelayanan Publik (MPP) di Bengkulu Tengah, pada Kamis (2/5/2023). 

Sebuah mobil pick up milik warga terlihat mogok tepat di depan MPP saat tak lama Wapres Ma'ruf memasuki gedung MPP Bengkulu Tengah, s

Pihak kepolisian yang bertugas mengamankan arus lalu lintas pun meminta pengemudi mobil tersebut untuk segera memindahkan mobil yang mogok itu. 

Namun, lantaran mobil tersebut tetap tak mau hidup, pihak kepolisian pun ramai-ramai mendorong mobil tersebut, hingga ke luar lokasi pengamanan. 

Baca juga: Kunjungan Kerja ke Bengkulu, Yuk Intip Harta Kekayaan Wapres Maruf Amin

Kasatlantas Polres Bengkulu Tengah, Iptu Wiyanto menjelaskan, mobil pick up berwarna hitam tersebut mogok disebabkan kehabisan bahan bakar minyak (BBM). 

"Tadi mobil itu habis minyak, karena lagi situasi pengamanan VVIP, makanya langsung kita bantu dorong ke tempat pengisian BBM terdekat," ujar Wiyanto. 

Diketahui, kunjungan Wapres RI Ma'ruf Amin di Bengkulu Tengah dengan agenda meninjau kualitas pelayanan publik di MPP Bengkulu Tengah yang diresmikan pada Maret 2023 lalu. 

Sekira pukul 10.45 wib, Wapres Ma'ruf Amin beserta rombongan tiba di MPP Bengkulu Tengah dan pulang sekira pukul 11.40 Wib. 

"Saat kendaraan RI 2 melintas, kita lakukan penghentian arus lalu lintas selama 10 menit dan untuk arus lalu lintas terpantau normal," ungkapnya.

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved