Boris Bokir Ceraikan Irma Purba
Cerai dari Boris Bokir, Irma Purba Singgung Sosok Wanita yang Minta Dipanggil Mami oleh Sang Anak
Irma Purba singgung ada sosok wanita yang ingin dipanggi Mami oleh Shalom, anaknya dari pernikahan bersama Boris Bokir.
Penulis: Kartika Aditia | Editor: M Arif Hidayat
"Perjuangan yang sekarang meskipun nggak bergengsi, walaupun nggak bisa dibanggain kemana-mana,"
Menyadari curhatanya yang viral sambil menangis, Irma lantas membuat klarifikasi di story instagramnya.
"Menanggapi video potongan live nangis di TikTok, geli banget ngeliatnya apaan sih," tulis Irma Purba dalam postinga di story instagramnya itu.
Kendati demikian ia mengakui jika saat itu dirinya memang sedang merasa sedih dan melow.
"Jadi mungkin 2 hari ini aku lagi melow banget. Sedih yang bener sedih banget. Karena proses pisah KK kami. Yang tadinya alamat kami di Bandung (rumah mertua). Dan detelah pisah ini kemaren ditanya, aku pengen dibikin ke alamat mana. Aku bingung, karena rumah yang aku tempatin sekarang dengan Shalom juga masih ngontrak," lanjut Irma.
Dalam kesempatan yang sama Irma Purba menegasakan jika curhatan yang ia tuangkan bukanlah untuk menjual kesedihan.
"Maret kemaren kontrakanku dan Shalom udah habis dan harus pindah. Aku pikir daripada kami pindah-pindah terus mending aku ambil rumah," terang Irma.
Namun, saat dirinya sudah mendapatkan rumah, sudah booking hingga bertemu dengan orang Bank, Boris Bokir justru tak mau tanda tangan.
"Padahal aku nggak minta uang sepeserpun, katanya tunggu aja proses cerai selesai (yang belum tau kapan) sedangkan aku dan Shalom harus pindah," tambah Irma.
Tak bisa membayar uang muka rumah, Irma Purba pun harus mencari kontrakan baru hingga mengeluarkan uang sekitar Rp100 juta.
"Akhirnya aku ngontrak rumah lagi, ambil 2 tahun karena sumpah cape banget pindahan. Total uang keluar 100 jutaan (tanpa dibantu). Mau nagis, padahal bisa banget buat DP rumah," ungkapnya lagi.
Sosok Irma Purba
Diketahui Boris Bokir dan Irma Purba telah melangsungkan pernikahan pada 2017 silam.
Meski menjadi istri dari seorang komika, namun Irma Purba jarang terekspose di media.
| Alasan Boris Bokir Cerai dengan Irma Purba Hingga Ada Sosok Wanita Minta Dipanggil Mami oleh Anak |
|
|---|
| Curhat Irma Purba, Istri Boris Bokir Rela Resign Demi Keluarga, Kini Tak Bisa Cicil Rumah Usai Cerai |
|
|---|
| Kekecewan Irma Purba Saat Rumah Tangga Jadi Bahan Bercandaan Boris Bokir: Demi Konten |
|
|---|
| Sosok Irma Purba Umumkan Perceraian dengan Boris Bokir, Seorang Youtuber dan Mantan Pramugari |
|
|---|
| Irma Purba Beri Klarifikasi Video Curhatannya yang Viral Setelah Umumkan Bercerai dari Boris Bokir |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bengkulu/foto/bank/originals/Cerai-dari-Boris-Bokir-Irma-Purba-Singgung-Sosok-Wanita-yang-Minta-Dipanggil-Mami-oleh-Sang-Anak.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.