Polisi Tembak Polisi
Cerita Kekasih Bripda IDF yang Tewas Ditembak Senior, Sebut Miliki Firasat Tak Enak Sebelum Kejadian
Cerita pilu kekasih Bripda IDF saat mengetahui sang kekasih meninggal dunia karena ditembak seniornya.
Penulis: Yuni Astuti | Editor: Hendrik Budiman
Pengacara kondang Hotman Paris menyoroti kasus kematian Bripda IDF, polisi yang ditembak rekan polisi di Bogor.
Seperti diketahui, kematian Bripda IDF tewas ditembak oleh rekan sesama polisi, Minggu (23/4/2023).
Tentu saja, kasus ini masih menjadi sorotan termasuk pengacara Kondang Hotman Paris.
Melalui akun instagram pribadinya @hotmanparisofficial, Hotman Paris akan membantu kasus ini dengan mengirimkan pengacara dari tim Hotman 911.
"Oknum Polisi di tembak seniornya? Di kabupaten Melawi ! Apa benar dari Densus 88 jkt?? Viral berita ini di masyarakat adat dayak kalimantan barat! Tim Hotman 911 siap bantu kel korban mencari keadilan! TimHotman 911 ada daerah dayak!Tim hotman 911 daerah dayak sedang di rumah duka, tapi TKP di Cikeas Bogor," tulis akun @hotmanparisofficial, Rabu (26/7/2023).
Dalam unggahan Hotman Paris, Hotman juga membagikan video saat jenazah Bripda IDF di dalam peti.
Seperti diketahui, polisi yang tembak sesama polisi mengakibatkan Bripda IDF ini tewas berawal dari percekcokan.
Sosok Bripda IDF
Sosok Bripda IDF, polisi yang tewas ditembak oleh sesama anggota polri kini masih menjadi sorotan warganet.
Kabar meninggalnya Bripda IDF ini viral di media sosial, salah satunya yakni melalui laman instagram @kamidayakkalbar.
Dalam video yang diunggah tersebut memperlihatkan jenazah Bripda IDF ada luka bekas tembakan di bagian belakang telinga.
Lantas siapakah sosok Bripda IDF yang nyawanya direnggut oleh sesama rekan polri?
Bripda IDF atau Bripda Ignatius Dwi Frisco Sirage atau biasa disapa Rico telah meninggal dunia pada Minggu, 23 Juli 2023 lalu.
Rico berasal dari Kabupaten Melawi Kalimantan Barat.
Bripda Ignatius Dwi Frisco Sirage adalah Putra dari Y. Pandi, S.Hut, yang dikenal sebagai Sekretaris Inspektorat Kabupaten Melawi.
Polisi Tembak Polisi
Bripda IDF
Ignatius Dwi Frisco Sirage
Kekasih Bripda IDF
viral
berita viral
Claudia Tessa
| Kabar Terbaru Hendra Kurniawan, Seali Syah Ungkap Perubahan Suami Pasca Terseret Kasus Ferdy Sambo |
|
|---|
| Kenekatan AKP Dadang Tembak Mati Kasatreskrim Polres Solok Selatan Karena Kecewa Temannya Ditangkap |
|
|---|
| Aksi Ajudan Selamatkan Kapolres Solok Selatan dari Tembakan AKP Dadang, Berlindung di Ruang Tengah |
|
|---|
| Selidik Tambang Emas Ilegal Pemicu Kasus Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan |
|
|---|
| Sederhananya AKP Ulil, Ditembak Mati AKP Dadang Iskandar Miliki Rumah Tanpa Sofa dan Lemari |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bengkulu/foto/bank/originals/Cerita-Pilu-Kekasih-Bripda-IDF-Tewas-ditembak-Polisi-Sebut-Miliki-Firasat-Tak-Enak-Sebelum-Kejadian.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.