Kisah Bayi Tertukar di Bogor
Sedihnya Dian, Ibu Bayi Tertukar di Bogor Ceritakan Reaksi Sang Anak Saat Pertama Bertemu: Gak Kenal
Dian, ibu bayi terukar ceritakan kesediahan saat pertama kali bertemu dengan anak kadungnya.
TRIBUNBENGKULU.COM - Dian, ibu bayi terukar ceritakan kesediahan saat pertama kali bertemu dengan anak kadungnya.
Ia mengatakan jika anak kandungnya tak mau saat didekati olehnya.
Bagaimana tidak, selama ini sang anak dirawat oleh Siti Mauliah begitu pula sebaliknya.
"Mungkin karena gak kenal, jadi mereka masih kayak jaga jarak," kata Dian dikutip dari tayangan KompasTV, Jumat (1/9/2023)
Menurutnya, sang anak justru tak mau lepas dari Siti Mauliah.
"Saya sama anak saya yang di bu Siti dianya gak mau, karena mungkin terbiasa sama bu Siti," kata Dian.
Pun dengan anak kandung Siti yang selama ini dirawat Dian.
"Karena dia emang lengket banget. sama, bayi saya yang di bu Dian juga seperti itu," kata Siti Mauliah.
Sementara itu suami Dian, Hartono, mengaku teramat sedih menjalani proses transisi ini.
"Sedih. Bismillah, pelan-pelan, biar bisa dekat bayi bu Siti nanti," kata Hartono.
Ternyata Lahir di Tanggal Berbeda
Saat mucul pertama kali ke Publik, Dian dan Hartono suaminya secara terbuka menceritakan soal kasus bayi mereka yang tertukar.
Tak hanya itu saja, Dian juga membongkar kesalahan fatal yang dilakukan oleh pihak RS Sentosa Bogor.
Di mana saat melahirkan, Dian dijanjikan akan langsung dipertemukan dengan anaknya pada hari H.
Namun rupanya Dian baru bertemu dengan bayinya pada keesokan hari.
Pasangan suami istri yang merupakan warga Tajurhalang, Kabupaten Bogor ini pun syok mengetahui bayinya tertukar.
Dian mengaku butuh waktu lama untuk mencerna informasi tersebut dari Siti Mauliah akhir tahun lalu.
"Jadi sebenarnya say bukan nolak (tes DNA), awalnya syok," kata Dian dilansir TribunBengkulu.com dari TribunnewsBogor.com dari tayangan ROSI di Kompas TV, Jumat (1/9/2023).
Dian lantas menceritakan saat pertama kali Siti Mauliah datang ke rumahnya seorang diri.
"Waktu awal-awal Bu Siti dateng ke rumah waktu umur (bayi) 5 bulan," jelasnya.
Dian yang yakin bahwa bayi yang ia rawat adalah anak kandungnya itu pun tak memiliki firasat apapun.
"Kita ngerasa gak ada yang berbeda, karena dari awal kita dikasih bayi yang ini," tutur Dian.
Kemudian Dian pun akhirnya mengungkap fakta baru yang selama ini tak diungkap ke publik.
Yakni soal tanggal lahir kedua bayi tertukar tersebut.
Rupanya bayi Siti Mauliah lahir sehari lebih dulu dari bayi kandung Dian.
"Saya itu lahiran tanggal 19 (Juli), Ibu Siti tanggal 18 (Juli)," ungkap Dian.
Bukan cuma itu saja, Dian juga rupanya baru dipertemukan dengan anaknya sehari setelah melahirkan.
"Emang sejak awal dari RS itu bilang 'ibu setelah lahiran disusui'. Saya pikir tanggal 19 langsung dikasih, ternyata tanggal 20 baru dikasih," ungkap Dian.
Bayi itu pun baru diberikan kepada Dian setelah diazani oleh suaminya, Hartono.
"Pada saat tanggal 20 dikasih itu udah yang ini," kata Dian.
Sehingga Dian pun selama ini tidak menaruh rasa curiga sama sekali seperti yang dirasakan oleh Siti Mauliah.
"Gelang itu dari awal sampai saya pulang tetap Ny Dian dan Tn Hartono," pungkasnya.
Sehingga ia pun mengaku syok saat Siti Mauliah tiba-tiba datang ke rumahnya.
"Jadi pas Bu Siti dateng, kita yang masa sih, gak mungkin. Karena kita dari awal merasa sudah sesuai , gak ada yang berbeda," pungkasnya.
Siti Sebut Dirinya Diadu Domba dengan Dian
Pengakuan Siti Mauliah soal akal-akalan RS Sentosa hingga diadu domba dengan Dian agar tutup kasus bayi tertukar di Bogor.
Bahkan, kata Siti Owner RS Sentosa Bogor disebut mengadu domba dirinya dengan Dian, ibu dari bayinya yang tertukar.
Siti mengungkapkan pihak rumah sakit sempat me-lobby Dian dan suaminya, Hartono.
Lobby itu dilakukan RS Sentosa untuk menutupi kasus bayi tertukar di Bogor.
Fakta itu menjadi bukti baru bagi Siti kalau pihak rumah sakit berkali-kali membohongi dirinya.
Sebab sebelumnya, Siti juga sempat dibohongi soal pernyataan Dian.
Pihak rumah sakit mengatakan kalau Dian sudah ikhlas jika bayinya tertukar.
Namun saat dikonfirmasi oleh Siti, rupanya Dian mengaku tak pernah berkata seperti itu.
Awalnya, Dian menceritakan momen saat pihak RS Sentosa mendatangi rumahnya.
"Sempat dari pihak RS datang bulan Mei 2023," kata Dian dilansir dari tayangan ROSI di Kompas TV, Jumat (1/9/2023).
Rupanya kedatangan pihak rumah sakit itu bukan untuk meminta tes DNA.
"RS minta bantuan ke kita untuk klarifikasi ke Bu Siti. Jadi diminta tolong sampaikan bahwa tidak ada indikasi bayi tertukar," ungkap dia.
Hal itu pun bahkan sampai membuat Rosi heran.
"Jadi diminta jadi juru bicaranya RS?," tanya Rosi.
"Iya, kita sampai perlihatkan gelang dan sebagainya," jawab Dian.
Namun saat itu Dian dan Hartono tidak begitu saja menuruti permintaan dari rumah sakit.
Keduanya enggan menuruti untuk memberikan klarifikasi.
"Saya menyampaikan, baiknya dari pihak rumah sakit menyelesaikan dulu sama Bu Siti, baru ketika ada perkembangan semacam apa, kita dikonfirmasi menindaklanjuti ini," jawab Hartono, suami Dian
| Dian Bantah Daanish Sakit Karena Rindu Siti Usai Bayi Tertukar di Bogor Resmi Kembali ke Ibu Kandung |
|
|---|
| Usai Kembali ke Ibu Kandung Setelah Satu Tahun Terpisah, Bayi di Bogor Dilarikan ke Rumah Sakit |
|
|---|
| Pengakuan Siti Mauliah, Hatinya Terguncang Lihat Anak Asuh Saat Bayinya Dikembalikan Secara Resmi |
|
|---|
| Alasan Dian Tak Mau Bertemu Anak Asuhnya Saat Peresmian Penukaran Bayi Tertukar di Bogor |
|
|---|
| Tangis Pilu Siti Mauliah, Sudah Bersama Anak kandung Kini Malah Sulit Lepaskan Bayi Tertukar |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bengkulu/foto/bank/originals/Dian-ibu-bayi-terukar-ceritakan-kesediahan-saat-pertama-kali-bertemu-dengan-anak-kadungnya.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.