Arti Kata Islam

Arti Kata Qadarullah, Sering Muncul di Konten Quotes Islami, Ternyata ini Makna dan Manfaatnya

Kata Qadarullah ini seringkali muncul dalam konten quotes islam media sosial dan banyak digunakan dalam beragam kalimat.

Penulis: Regita Nuraini | Editor: Kartika Aditia
TikTok/@supersoulfly_
Akun TikTok Super Soul Fly yang sering membuat konten motivasi dengan kata-kata islam. 

TRIBUNBENGKULU.COM – Kata Qadarullah ini seringkali muncul dalam konten quotes islam media sosial dan banyak digunakan dalam beragam kalimat.

Qadarullah ini seringkali digunakan dalam mengingatkan untuk tak menyesali suatu hal yang sudah pernah terjadi.

Selain itu kata inu menjauhkan diri dari rasa penyesalan yang mana membuatnya cenderung meragukan ketentuan dari Allah SWT.

Kata Qadarullah ini sedang hangatnya diperbincangkan karena adanya sebuah acara kajian yang mana Ustadz Hanan Attaki sedang menjelaskan tentang Qadarullah.

Qadarullah artinya ‘Takdir Allah SWT’, ini dimaksudkan bahwa semua yang terjadi dan apapun yang terjadi itu merupakan ketentuan dari Allah SWT.

Dalam penjelasan tentang Qadarullah ini, Ustadz Hanan Attaki menyampaikan bahwa jauhkanlah dari berandai-andai yang mana inu membuat merawat luka.

Maka dari tiu, Ustadz Hanan Attaki menganjurkan untuk berkata Qadarullah ketika mempertanyakan apabila memilih suatu pilihan berbeda di masa lampau.

Baca juga: Arti Ya Hayyu Ya Qayyum yang Sering Muncul di Quotes Islami, Dzikir untuk Dimudahkan Segala Urusan

Dan ini mencerminkan pribadi yang belum menerima akan kejadian masa lampau, oleh karena itu membaca Qadarullahmenjadi pengingat bahwa itu telah Allah rencanakan untuk terjadi yang mana mengajarkan manusia menjadi lebih baik.

Ustad Hanan Attaki pun menjelaskan bahwa ucapkanlah Qadarullah ketika sedang berada dalam ujian atau musibah yang di luar dugaan.

Itu merupakan tanda Allah menyayangi hamba-Nya dengan kejadian tak mengenakkan baginya, itu menurut Allah adalah yang terbaik dan Allah memberikan manusia ujian sesuai dengan kesanggupan hamba-Nya tersebut.

Maka dari itu, hindarilah rasa penyesalan ataupun berandai-andai dengan ucapkan Qadarullah, semua yang terjadi adalah ketentuan dari Allah SWT.

Dengan kata Qadarullah ini manusia bisa belajar dalam mengikhlaskan apa yang terjadi di masa lampau dan menerimanya sehingga bisa menjalankan kehidupan kedepannya lebih berfokus, tak ada penyesalan apapun.

Karena meyakini bahwa dari peristiwa ataupun musibah tersebut memberikan pelajaran berharga dan karena hal tersebut mereka sudah berhasil sampai tahap sekarang.

Kata Qadarullah ini pun bisa diucapkan ketika merasa kecewa atau sedang bersedih akan suatu hal dan menjadikan diri untuk lebih bersabar.

Dengan mengucapkan Qadarullah ini menjadikan pribadi diri untuk sellau pantan menyerah dan juga selalu berusaha kembali semaksimal mungkin.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved