Berita Selebriti

Sebut Tuntutan Rp 35 M dari Ndhank Surahman Tak Jelas, Andre Taulany: Saya Mau Tuntut Balik Bisa Aja

Mantan gitaris Stinky sekaligus pencipta lagu 'Mungkinkah' Ndhank Surahman telah melayangkan somasi kedua kepada Andre Taulany dan band Stinky.

Editor: Kartika Aditia
WartaKota/Ikhwana Mutuah Mico
Sebut Tuntutan Rp 35 M dari Ndhank Surahman Tak Jelas, Andre Taulany: Saya Mau Tuntut Balik Bisa Aja 

TRIBUNBENGKULU.COM - Mantan gitaris Stinky sekaligus pencipta lagu 'Mungkinkah' Ndhank Surahman telah melayangkan somasi kedua kepada Andre Taulany dan band Stinky.

Adapun hal tersebut dilakukan oleh Ndhank lantaran somasi pertama tak ditanggapi oleh Band Stinky dan Andre.

Dalam somasi kedua, Ndhank meminta ganti rugi sebesar Rp 35 miliar kepada Andre Taulany dan Stinky.

Kini, Ndhank meminta ganti rugi sebesar Rp 35 miliar kepada Andre Taulany dan Stinky.

Mengetahui hal tersebut, Andre justru bingung karena tak merasa merugikan siapapun.

"Ganti rugi untuk apa? Memang, saya ngapain?" kata Andre Taulany di Warung Kondre, Ciputat, Tangerang Selatan, Selasa (9/1/2024).

Akhirnya, Andre meminta agar Ndhank membuktikan data-data jika memang dirinya telah berbuat hal yang merugikan.

Sebab, Andre paham jika Stinky selalu membayarkan royalti sesuai dengan kesepakatan bersama.

"Buktinya ada? kalau buktinya gak ada datanya mana, jangan asal ngomong aja semua bukti jelas Ndhank Irwan semua di Stinky udah tanda tangan pembayaran royalti dan pasti udah dibayarin," jelas Andre.

Andre yang sudah keluar dari Stinky itu menyebut, dirinya masih mendapatkan royalti, meskipun jumlahnya tak banyak.

"Irwan baik loh, Irwan selalu ngurusin royalti, walau gak banyak tapi saya pun masih dapat, karena dia tahu saat tanda tangan saya masih di situ, jadi hak saya masih dapat," terang Andre.

Pria berumur 49 tahun ini berterimakasih kepada Irwan Stinky yang mau mengurusi haknya terkait royalti.

"Artinya apa, royalti dibayarkan, saya makasih sama Irwan masih mau urusin lho, bukan hanya saya Ndhank juga dapet, jadi mau apa lagi?" pungkasnya.

Selain itu, Andre memertanyakan soal alasan Ndhank baru mempermasalahkan royalti.

"Nggak sesuai gimana?" tanya Andre Taulany.

Baca juga: Kekesalan Andre Taulany Diminta Ganti Rugi Rp 35 M Perkara Lagu Mungkinkah: Itu Sama Aja Kayak Malak

Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved