Sri Budiman dan Septi Peryadi
6 Program Unggulan Paslon Sri-Septi di Pilkada Bengkulu Tengah, Infrastruktur-Pabrik Minyak Goreng
Paslon Bupati dan Wakil Bupati Bengkulu Tengah, Sri Budiman-Septi Peryadi melakukan kampanye dan mendengarkan aspirasi warga.
Penulis: Suryadi Jaya | Editor: Yunike Karolina
Laporan Reporter TribunBengkulu.com, Suryadi Jaya
TRIBUNBENGKULU.COM, BENGKULU TENGAH - Pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Bengkulu Tengah, Sri Budiman-Septi Peryadi melakukan kampanye dan mendengarkan aspirasi di Desa Talang Empat Kecamatan Karang Tinggi Bengkulu Tengah, Minggu (29/9/2024).
Kegiatan yang dihadiri oleh puluhan warga itu digelar bertempat di kediaman anggota DPRD Bengkulu Tengah dari PDI Perjuangan, Eko Heryanto.
Dalam kesempatan itu, Paslon Sri-Septi atau yang biasa dikenal SBSP juga menyampaikan terkait 6 program unggulan untuk Bengkulu Tengah kedepan.
Program-program tersebut mendapatkan respon positif dari masyarakat yang hadir dalam kegiatan itu.
"Alhamdulillah, hari ini kami bersilaturahmi dengan warga Desa Talang Empat, tadi kita sampaikan 6 program yang akan kita wujudkan jika kami diberi amanah untuk menjadi Bupati dan Wakil Bupati Bengkulu Tengah," ujar Sri Budiman.
6 program unggulan SBSP itu terdiri dari UMKM Hebat, Pariwisata Keren, Masjid Agung, Ibu Kota Modern, Pabrik Minyak Goreng dan Percepatan Infrastruktur.
Salah satu program yang menjadi sorotan adalah pendirian pabrik minyak goreng di Kabupaten Bengkulu Tengah.
"Memang kami ingin adanya hilirisasi di Bengkulu Tengah, agar harga komoditas sawit kita juga ikut naik, serta adanya lapangan pekerjaan bagi masyarakat," ungkapnya.
Sebab, sebagian besar masyarakat Bengkulu Tengah menggantungkan hidupnya dari kebun sawit, sehingga bidang pertanian dan ekonomi menjadi salah satu program prioritas SBSP.
"Tentu selain itu, pembangunan infrastruktur juga akan kita percepat, nantinya kami akan mengusahakan 100 persen jalan kabupaten mulus dan akses masyarakat bisa lancar," kata Sri Budiman.
Seperti diketahui, Sri Budiman-Septi Peryadi maju dalam Pilkada Bengkulu Tengah 2024 ini diusung oleh PDI Perjuangan dan Hanura, serta mendapatkan nomor urut 3.
"Semoga masyarakat mempercayakan hak pilihnya dan kami terpilih menjadi Bupati Bengkulu Tengah yang ke 3," ucap Sri Budiman.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bengkulu/foto/bank/originals/Sri-Budiman299.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.