Kalender 2025

Cek Kalender 2025: Penanggalan Jawa Jumat Kliwon 14 November 2025, Neptu, Pasaran, Weton Wuku

Jika merujuk pada kalender 2025 dalam penanggalan Jawa, weton tanggal 14 November 2025 jatuh pada hari Jumat Kliwon.

Editor: Rita Lismini
Kemenag.go.id
KALENDER NOVEMBER 2025 - Berikut ini penanggalan Jawa 14 November 2025 bertepatan dengan weton Jumat Kliwon (14/11/2025). 

Berdasar penjelasan artikel Makna Spiritual Tradisi Kliwonan dalam Akulturasi Budaya Islam di Jawa Tengah oleh Naufal Zulfikar dkk, malam Jumat Kliwon dimanfaatkan untuk berziarah ke makam keluarga, kyai, guru besar, maupun para wali.

Sesampainya di makam, para peziarah lantas mendoakan dan dengannya, berharap mendapat keberkahan. Di samping mendoakan, tradisi nyekar, yakni membersihkan dan memberi bunga makam, juga dilakukan.

2. Mandi di Situs Balekambang

Dikutip dari Jurnal Praksis dan Dedikasi (JPDS) berjudul 'Reproduksi Mitos dalam Tradisi Mandi pada Malam Jumat Kliwon di Situs Balekambang' oleh Nadia Luki Martanti dan Nugroho Trisnu Brata, situs Balekambang terletak di Desa Sidorejo yang berada di kawasan pesisir pantai utara Jawa Tengah.

Situs Balekambang adalah bangunan petirtaan alias kolam air tawar yang ada di tengah hutan. Sumber mata airnya adalah pohon beringin besar yang berdiri tegak di dekatnya. Pada malam Jumat Kliwon, kolam Balekambang banyak dikunjungi.

Para pengunjung melakukan ritual mandi di situs Balekambang dengan harapan keinginannya terkabul. Sebelum mandi, sesaji dibakar terlebih dahulu sembari memanjatkan doa. Banyak orang percaya, mandi di Balekambang memiliki kekuatan gaib sehingga hajat terkabul.

3. Ritual Kliwonan di Batang

Tradisi ketiga adalah ritual kliwonan yang digelar penduduk Kabupaten Batang. Dilihat dari tulisan Ken Widyawati berjudul 'Ritual Kliwonan bagi Masyarakat Batang', kliwonan adalah upacara ruwatan untuk balita yang sakit-sakitan.

Anak yang akan diruwat diberi pakaian khusus. Pemimpin ritual berdoa kepada Allah SWT, lalu mengguling-gulingkan si anak agar sehat. Baju yang kotor lantas dilepas dan dibuang sebagai pertanda hilangnya penyakit.

Selanjutnya, si anak dimandikan di sumur yang berada di masjid agung. Tujuannya agar ia terhindar dari penyakit. Ritual dilanjut dengan prosesi sawuran atau membuang uang receh sebagai tanda syukur, doa, dan makan bersama.

Kalender Jawa Bulan November 2025

  • Sabtu Pahing, 1 November 2025 - 10 Jumadil Awal 1447 H
  • Ahad Pon, 2 November 2025 - 11 Jumadil Awal 1447 H
  • Senin Wage, 3 November 2025 - 12 Jumadil Awal 1447 H
  • Selasa Kliwon, 4 November 2025 - 13 Jumadil Awal 1447 H
  • Rabu Legi, 5 November 2025 - 14 Jumadil Awal 1447 H
  • Kamis Pahing, 6 November 2025 - 15 Jumadil Awal 1447 H
  • Jumat Pon, 7 November 2025 - 16 Jumadil Awal 1447 H
  • Sabtu Wage, 8 November 2025 - 17 Jumadil Awal 1447 H
  • Ahad Kliwon, 9 November 2025 - 18 Jumadil Awal 1447 H
  • Senin Legi, 10 November 2025 - 19 Jumadil Awal 1447 H
  • Selasa Pahing, 11 November 2025 - 20 Jumadil Awal 1447 H
  • Rabu Pon, 12 November 2025 - 21 Jumadil Awal 1447 
  • Kamis Wage, 13 November 2025 - 22 Jumadil Awal 1447 H
  • Jumat Kliwon, 14 November 2025 - 23 Jumadil Awal 1447 H
  • Sabtu Legi, 15 November 2025 - 24 Jumadil Awal 1447 H
  • Ahad Pahing, 16 November 2025 - 25 Jumadil Awal 1447 H
  • Senin Pon, 17 November 2025 - 26 Jumadil Awal 1447 H
  • Selasa Wage, 18 November 2025 - 27 Jumadil Awal 1447 H
  • Rabu Kliwon, 19 November 2025 - 28 Jumadil Awal 1447 H
  • Kamis Legi, 20 November 2025 - 29 Jumadil Awal 1447 H
  • Jumat Pahing, 21 November 2025 - 30 Jumadil Awal 1447 H
  • Sabtu Pon, 22 November 2025 - 1 Jumadil Akhir 1447 H
  • Ahad Wage, 23 November 2025 - 2 Jumadil Akhir 1447 H
  • Senin Kliwon, 24 November 2025 - 3 Jumadil Akhir 1447 H
  • Selasa Legi, 25 November 2025 - 4 Jumadil Akhir 1447 H
  • Rabu Pahing, 26 November 2025 - 5 Jumadil Akhir 1447 H
  • Kamis Pon, 27 November 2025 - 6 Jumadil Akhir 1447 H
  • Jumat Wage, 28 November 2025 - 7 Jumadil Akhir 1447 H
  • Sabtu Kliwon, 29 November 2025 - 8 Jumadil Akhir 1447 H
  • Ahad Legi, 30 November 2025 - 9 Jumadil Akhir 1447 H
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved