Hari Guru 2025
Kumpulan Puisi Hari Guru Nasional 2025: Cocok untuk Dibacakan di Sekolah dan Caption di Medsos
Kumpulan Puisi Hari Guru Nasional 2025 yang Sederhana namun Bermakna, Cocok untuk Dibacakan di Sekolah dan Caption
Juluknya ialah pahlawan tanpa tanda jasa
Mungkin telah teringat olehmu kawan
Mungkin telah kau terka jawabnya
Ialah pahlawan dan orang tua kedua
Ialah guru, sang pahlawan yang terlupakan.
7. Puisi Guru: Guru
Barang siapa mau menjadi guru
Biarlah dia memulai mengajar dirinya sendiri
Sebelum mengajar orang lain
Dan biarkan pula dia mengajar dengan teladan
Sebelum mengajar dengan kata-kata
Sebab, mereka yang mengajar dirinya sendiri
Dengan membenarkan perbuatan-perbuatan sendiri
Lebih berhak atas penghormatan dan kemuliaan
Daripada mereka yang hanya mengajar orang lain
Dan membenarkan perbuatan-perbuatan orang lain
8. Puisi Guru: Terima Kasih Guru
Terima kasih, guru
Untuk teladan yang telah kau berikan
Aku selalu mempertimbangkan semua yang kau ajarkan
Dan merefleksikan itu semua pada karakter dan pribadiku
Aku mau menjadi sepertimu
Pintar, menarik, dan gemesin
Positif, percaya diri, protektif
Aku mau menjadi sepertimu
Berpengatahuan, pemahaman yang dalam,
Berpikir dengan hati dan juga kepala
Memberikan kami yang terbaik
Dengan sensitif dan penuh perhatian
Aku mau menjadi sepertimu
Memberikan waktumu, energi, dan bakat
Untuk menyakinkan masa depan yang cerah pada kita semua
Terima kasih, guru
Yang telah membimbing kami
Aku mau menjadi sepertimu
9. Puisi Guru: Bintang
Aku mencintai kelasmu
Kamu membantuku 'tuk melihat
Bahwa untuk hidup bahagia
Belajar adalah kuncinya
Kamu memahami muridmu
Kamu perhatian dan pandai
Kamu guru terbaik yang pernah ada
Aku tahu itu dari awal kita bertemu
Aku memperhatikan kata-katamu
Kata-kata dari seorang guru sejati
Kamu lebih dari teladan terbaik
Sebagai guru, kamu adalah bintang
10. Puisi Guru: Guruku
Mataku terperosok ke depan
Kala engkau memasuki kelas
Engkau seorang guru yang lucu
Engkau seorang guru yang keren
Engkau pintar, imut, dan ramah
Engkau yang menolong kami
Dan bila aku menilaimu
Bagiku, engkau A+
11. Puisi Guru: Didikan Keras
| Pedoman Upacara Bendera & Teks MC Hari Guru Nasional 25 November 2025 Resmi dari Kemendikdasmen |
|
|---|
| 20+ Kumpulan Pantun Hari Guru Nasional 2025 yang Lucu & Menarik, Cocok untuk Caption |
|
|---|
| 20 Ucapan Menyentuh Hari Guru 2025 dalam Bahasa Inggris beserta Terjemahannya |
|
|---|
| 26 Inspirasi Lomba Hari Guru 2025 Kekinian, Seru untuk Kegiatan 25 November di Sekolah |
|
|---|
| Susunan Acara dan Teks MC Upacara Hari Guru Nasional 2025 |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bengkulu/foto/bank/originals/29-Ide-Kado-Hari-Guru-Nasional-2023-yang-Sederhana-dan-Mudah-Didapat.jpg)