cara screenshot di iPhone

Cara Screenshot di iPhone dengan Menggunakan Touch ID

Screenshot merupakan fitur yang tersedia di iPhone maupun android. Cara melakukan screenshot memang dibilang termasuk cara yang mudah.

Penulis: Yuni Astuti | Editor: Yunike Karolina
TribunBengkulu.com
Cara screenshot di iPhone dengn Touch ID 

TRIBUNBENGKULU.COM- Berikut cara screenshot di iPhone. Screenshot merupakan fitur yang tersedia di iPhone maupun android.

Cara melakukan screenshot memang dibilang termasuk cara yang mudah meskipun demikian terkadang beda tipe iPhone yang digunakan beda juga cara screenshotnya.

Menariknya bagi kalian pengguna iPhone, produk Apple telah meluncurkan fitur iOS di mana kalian bisa melakukan screenshot dengan bentuk memanjang.

Hanya sekali melakukan screenshot akan mencakup objek yang kalian inginkan. Dengan begitu fitur ini sangat membantu bagi pengguna iPhone untuk melakukan screenshot secara cepat.

Screenshot dilakukan biasanya sebagai tanda bukti, dokumentasi, atau bahkan menyimpan resep ataupun tutorial jika kalian malas menulis, jika kalian pengguna iPhone dan masih bingung dengan cara melakukan screenshot di iPhone .

Nah tribuners kalian tidak perlu bingung jika kalian pengguna pemula iPhone dan belum paham tentang cara screenshot di iPhone, berikut ini kami akan menjelaskan tentang cara screenshot di iPhone yang bisa kalian lakukan.

Cara Screenshot iPhone dengan Touch ID dan Tombol Samping

  • Pertama tekan dan tahan tombol samping dan tombol utama dengan cara bersamaan
  •  Silahkan kalian lepaskan tombol yang kalian tekan dan tahan sebelumnya dan klaian telah berhasil melakukan screenshot di iPhone kalian
  •  Setelah kalian selesai melakukan screenshot di iPhone, nantinya gambar yang kalian screenshot tadi akan muncul dengan gambar yang berukuran kecil di bagian sudut kiri bawah layar
  •  Kalian bisa membuka gambar berukuran kecil tersebutdengan cara klik gambar atau kalian bisa menutup hasil screenshot kalian dengan cara menggeser layar ke arah kiri.


Cara Screenshot di iPhone dengan Touch ID dan Tombol Atas

Jika sebelumnya kami membahas tentang cara screenshot di iPhone menggunakan Touch ID, dan tombol samping selanjutnya kami akan membahas tentang cara screenshot di iPhone dengan menggunakan Touch ID dan tombol atas.

1. Tekan dan tahan tombol atas serta tombol utama dengan melakukannya secara bersamaan

2. Lepaskan tombol yang kalian tahan sebelumnya

3. Setelah kalian berhasil melakukan screenshot di iPhone, nantinya gambar yang kalian screenshot tadi akan muncul dengan gambar yang berukuran kecil di bagian sudut kiri bawah layar.

4. Kalian bisa membuka gambar berukuran kecil tersebut dengan cara klik gambar atau kalian bisa menutup hasil screenshot kalian dengan cara menggeser layar ke arah kiri.

Cara Screenshot iPhone dengan Opsi Screenshot

Setelah kalian mengetahui cara screenshoot iPhone dengan menggunakan Touch ID berikut ini kami akan mengulas tentang cara screenshot di iPhone dengan menggunakan Opsi Screenshot.

Berikut ini langkah tentang cara screenshot di iPhone dengan menggunakan opsi Screenshot.

- Pertama ketuk pratinjau yang ada di pojok kiri bagian bawah layar iPhone

- Nantinya akan ada tampilan dengan pilihan pengaturan dan pengeditan dari screenshot

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved