Jelang Berakhir Masa Jabatan, Bupati Ferry Ramli Mutasi 65 Pejabat di Bengkulu Tengah

Masa jabatan Bupati Bengkulu Tengah, Ferry Ramli akan berakhir pada Minggu (22/5/2022) mendatang, menyisakan 9 hari lagi. 

Penulis: Suryadi Jaya | Editor: Yunike Karolina
Suryadi/TribunBengkulu.com
Jelang berakhir masa jabatan Bupati Ferry Ramli, 65 pejabat eselon II, III dan IV Pemkab Bengkulu Tengah dimutasi, Jumat (13/5/2022).  

Laporan Reporter TribunBengkulu.com, Suryadi Jaya


TRIBUNBENGKULU.COM, BENGKULU TENGAH - Masa jabatan Bupati Bengkulu Tengah, Ferry Ramli akan berakhir pada Minggu (22/5/2022) mendatang, menyisakan 9 hari lagi. 

Jelang berakhir masa kepemimpinannya, Ferry Ramli menggelar mutasi, rotasi dan promosi kepada 65 orang pejabat eselon II, III dan IV.

Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan digelar di Balai Rafflesia komplek perkantoran Desa Renah Semanek, Jumat (13/5/2022) dipimipin Sekda Bengkulu Tengah Edi Hermansyah. 

Di antara pejabat yang pindah tugas dan juga yang menyita perhatian adalah kepindahan Khairi Nasihi, ST, M.Si dari Sekretaris Dinas PUPR menjadi Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud).

Sebelumnya Khairi sempat tersandung kasus penelantaran istri dan anak di Polda Bengkulu. Namun sepertinya sang pemangku kebijakan masih percaya dan memberikan kesempatan kepadanya. 

Jabatan yang ditinggal Khairi diisi oleh Mediansyah, ST, yang sebelumnya menduduki jabatan Kabag Pengadaan Barang dan Jasa. 

Berikutnya yang tak kalah menarik perhatian dari kalangan eselon II, Meizuar dari Sekretaris Dewan (Sekwan) menjadi Kepala Badan Kesbangpol. Posisi lamanya di sekwan diduduki Bambang Irawan. 

Sementara itu, Kepala Badan Kesbangpol sebelumnya Eka Nurmeini mendapat tugas baru sebagai Asisten Perekonomian dan Pembangunan pada Setdakab Bengkulu Tengah. 

Sedangkan yang menjabat Kepala Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) adalah Mun Gumiri. 

Di kalangan Eselon III cukup banyak pergantian pejabat. Seperti Hendra Gusti dari Sekretaris Dinas Pariwisata pindah ke Sekretaris Dinas KPP. Posisinya digantikan oleh Lisda Karviana. 

Sri Widodo yang semula menjabat Kabag Kesra pada Setdakab pindah menjadi Kabag Organisasi, masih di Setdakab. 

Posisi Kabag Kesra juga berganti, saat ini dijabat Yenda Syufriani. 

"Kita pastikan mutasi ini berjalan sesuai aturan, karena nanti pasti banyak pertanyaan di akhir masa jabatan melakukan mutasi, kita tegaskan. Hal ini sudah sesuai dengan aturan yang ada," ujar Edi Hermansyah.

Edi juga meminta kepada seluruh pejabat yang baru saja dimutasi agar segera melakukan serah terima jabatan paling lambat Jumat (20/5/2022) mendatang. 

"Senin (23/5/2022) nanti Insya allah kita sudah dapat Penjabat Bupati Benteng. Jadi kami harapkan sertijab sudah dilaksanakan paling lambat  tanggal 20 nanti. Jangan sampai penjabat bupati sudah masuk masih ada yang belum sertijab," jelas Edi Hermansyah.

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved