Nelayan Bengkulu Hilang

Sampan Karam Ditemukan di Seluma, Diyakini Milik Deni Nelayan Bengkulu yang Hilang saat Melaut

Keluarga meyakini bahwa sampan karam yang ditemukan di Muara Talo Kabupaten Seluma oleh nelayan setempat adalah milik Deni (34) warga Tengah Padang

Penulis: Beta Misutra | Editor: Yunike Karolina
HO/Nelayan Seluma
Tangkapan layar video penemuan perahu sampan yang diduga milik Deni nelayan Kota Bengkulu yang hilang saat melaut. 

 

Kronologi Kejadian

Dari informasi yang diterima oleh TribunBengkulu.com, Deni berangkat dari rumahnya pada hari Sabtu (15/10/2022), sekitar pukul 06.00 WIB.

Dirinya pergi dengan menggunakan perahu sampan, berbarengan dengan nelayan lainnya dari Pantai Tapak Paderi Bengkulu.

Sebelum berangkat, Deni sempat memberi pesan kepada istrinya bahwa dirinya akan menginap dan tidak akan pulang pada hari Sabtu sore.

Kemudian keesokan harinya, sesuai dengan pesan yang telah disampaikan oleh Deni, istrinya datang ke Pantai Tapak Paderi, pada pukul 10.00 WIB, dengan mengendarai motor untuk menjemput suaminya.

Namun setelah lama menunggu, Deni tak kunjung pulang, yang membuat istrinya kembali pulang ke rumah, untuk melakukan aktivitas lain sembari menunggu sore hari.

Selanjutnya setelah sore hari, istri Deni kembali ke Pantai Tapak Paderi, dengan tujuan untuk menjemput Demi, sesuai dengan pesan Deni sebelumnya.

Namun ditunggu hingga magrib, Demi tetap tidak kunjung tiba di Pantai Tapak Paderi Bengkulu.

Bahkan hingga malam hari, tidak ada tanda-tanda Deni muncul di Pantai Tapak Paderi, yang membuat keluarga berinisiatif untuk melapor ke Basarnas Bengkulu.

Kondisi Terakhir Deni Terlihat

Dikatakan Ical (53) yang juga berprofesi sebagai nelayan di kawasan Pantai Tapak Paderi, bahwa Subuh itu dirinya masih melihat Deni.

Saat itu posisi mereka berada di Karang Lebar, yaitu ke arah Selatan dari tempat mereka memancing ikan, tidak jauh dari Pelabuhan Pulau Baai Bengkulu.

Ical bersama Deni dan satu nelayan lainnya bernama Jurai berada dalam satu lokasi di Karang Lebar.

Saat itu Jurai sempat menegur Deni sampai 2 kali, namun tidak digubris oleh Deni.

Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved