Viral di Media Sosial

Muhammad Iqbal Viral Gunakan Kaos Sobek saat Tes Polisi, Kini Dapat Bantuan Dari Brimob Pekanbaru

Baru-baru ini Nama Muhammad Iqbal menjadi sorotan di media sosial dan mendapatkan simpati dari netizen.

Penulis: Yuni Astuti | Editor: Hendrik Budiman
Kolase TribunBengkulu.com dan Instagram @Iqballe
Kolase TribunBengkulu.com dan Instagram @Iqballe. Viral gunakan kaos sobek saat tes polisi, kini Iqbal banjir dukungan serta mendapat bantuan 

TRIBUNBENGKULU.COM - Baru-baru ini nama Muhammad Iqbal menjadi sorotan di media sosial dan mendapatkan simpati dari netizen.

Dalam video yang beredar memperlihatkan jika Muhammad Iqbal mengikuti tes polisi dengan mengenakan kaos robek, hingga videonya viral di media sosial dan mendapat simpati dari warganet.

Setelah viralnya video tersebut, akhirnya banyak sekali warganet yang membantu baik memberikan suport atau berupa barang.

Salah satunya pemberian hadiah dari keluarga besar brimob Pekanbaru dan Brigjen. Pol Robert Kenedy, seperti story yang diunggah oleh akun pribadi Muhammad Iqbal @iqballe.26. 

Baca juga: Uang Habis, Jadi Alasan Muhammad Iqbal Terpaksa Pinjam Kaos Sobek Milik Teman Demi Ikut Tes Polisi

Dalam story itu terlihat jika keluarga besar brimob Pekanbaru dan Brigjen. Pol Robert Kenedy memberikan Iqbal kaos putih dengan sepatu berwarna hitam merk Puma.

"Alhamdulillah terimakasih kelaurga besar brimob Pekanbaru dan brigjen.pol dr Robert Kenedy atas bantuannya", tulis caption @iqballe.26

Tak hanya itu saja, terlihat di story lainnya, banyak sekali yang mendoakan agar Iqbal lulus dan terlihat ada juga yang memberikan uang untuk Iqbal

Cerita Muhammad Iqbal untuk Ikuti Tes Polisi

Setelah viral di media sosial TikTok, pemuda bernama Muhammad Iqbal yang mengikuti tahapan tes Polri di Polda Riau memakai kaos putih lusuh dan sobek itu ternyata punya kisah kehidupan yang amat pilu.

Perjuangan Muhammad Iqbal ingin menjadi anggota Polri bukan ingin gaya-gayaan saja layaknya anak pemuda pada usiannya yang baru tamat SMA.

Tekad Muhammad Iqbal lah yang membuatnya ingin menjadi anggota Polri yang hebat untuk menaikan dejarat orang tua, dan menafkahi sang ibu yang sudah tua.

TribunBengkulu.com secara eksklusif mewancarai langsung Muhammad Iqbal melalui via zoom, Rabu (10/5/2023).

Ternyata Muhammad Iqbal ditinggal sang ayah tercinta dari kelas 4 Sekolah Dasar (SD), setelah ditinggal sang ayah dari kecil, dia membantu sang ibu berjualan sarapan pagi di depan rumah yang berlokasi di jalan Uka Perumahan Garuda Permai Blok H, Nomor 19 Pekanbaru.

Muhammad Iqbal baru saja lulus SMA di SMAN 12 Pekanbaru itu, memang sejak awal ingin menjadi anggota Polri, apalagi ini menjadi pengalaman pertama tes masuk Polri.

Iqbal juga tak menampik dirinya sangat senang bisa mendadak viral di Media Sosial, namun dia juga merasa sedih melihat videonya viral di TikTok dan Instagram.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved