Perseteruan Verny vs Denny Sumargo
Pengakuan Denny Sumargo, Sempat Ragu Laporkan Verny Hasan Gegara Masih Pikirkan Nasib Sang Anak
Meski geram dengan Verny Hasan yang dengan sengaja mengungkit masa lalu, Deny Sumargo rupanya sempat ragu untuk lapor ke polisi.
Denny Sumargo juga mengaku dirinya juga merasa kasihan.
Anak itu tidak punya salah loh, kasihan saya," lanjut Denny.
Pria yang akrab disapa Densu tersebut lantas membadingkan dengan nasibnya dan sang istri, Olivia Allan.
Pasalnya, pasangan yang menikah pada 21 November 2020 itu hingga kini belum dikaruniai keturunan.
Densu juga meminta Verny Hasan untuk lebih bisa menghargai perasaan sang anak, terlepas dari mana latar belakangnya.
"Saya aja sampai sekarang masih cari cara untuk bisa punya anak. Hargai kau punya anak itu, apapun latar belakangnya dari mana," sambung Densu.
Denny Sumargo bahkan memikirkan masa depan dan kesehatan mental anak Verny.
"Pikirin dia punya masa depan, kesehatan mentalnya gimana. Kamu sebagai ibu tuh ya mbok pake otak gitu lho," ucap Densu.
Lebih lanjut, pria 41 tahun ini tak peduli dengan maksud Verny Hasan mengungkit kembali kasus tersebut.
Entah tujuannya untuk panjat sosial alias pansos atau apapun itu, Densu tidak mempermasalahkannya.
"Saya nggak peduli dia mau pansos atau apa, itu nggak ada masalah."
"Dia mau pansos, apa nggak pansos, cari duit, nggak cari duit, mau endorse apa, saya tidak membahas itu," lanjut Densu.
Pemain film Perfect Strangers itu hanya ingin kejelasan agar namanya tak terus diseret.
Hal itu pula yang menjadi pertimbangan Densu tegas langsung membawa kasus ini ke ranah hukum.
"Yang saya bahas adalah, lu ini sebagai wanita lu maunya apa buat anak lu."
Perseteruan Verny vs Denny Sumargo
Denny Sumargo
Verny Hasan
Lapor ke Polisi
Pikirkan Nasib Sang Anak
viral
berita viral
| Pesan Haru Denny Sumargo untuk Anak Verny Hasan: Kamu Pantas di Dunia dan Jadi Orang Baik |
|
|---|
| Cerita Denny Sumargo saat Peluk Anak Verny Hasan Hingga Beri Pesan Mendalam |
|
|---|
| Dokter Forensik Sebut Hasil Tes DNA Denny dan Anak Verny Hasan Kecil Kemungkinan Ada Manipulasi |
|
|---|
| Verny Hasan Bantah Tudingan Pansos dengan Denny Sumargo, Sebut Tolak Tawaran Undangan Media |
|
|---|
| Verny Hasan Siapkan Paspor Serius Ajak Denny Sumargo Tes DNA Ulang di Singapura |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bengkulu/foto/bank/originals/Pengakuan-Denny-Sumargo-Sempat-Ragu-Laporkan-Verny-Hasan-Gegara-Masih-Pikirkan-Nasib-Sang-Anak.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.