Perseteruan Verny vs Denny Sumargo

Pengakuan Denny Sumargo, Sempat Ragu Laporkan Verny Hasan Gegara Masih Pikirkan Nasib Sang Anak

Meski geram dengan Verny Hasan yang dengan sengaja mengungkit masa lalu, Deny Sumargo rupanya sempat ragu untuk lapor ke polisi.

Editor: Kartika Aditia
Instagram Denny Sumargo dan Verny Hassan
Kolase Denny Sumargo (kiri) dan Verny Hasan (kanan). Pengakuan Denny Sumargo, Sempat Ragu Laporkan Verny Hasan Gegara Masih Pikirkan Nasib Sang Anak 

TRIBUNBENGKULU.COM - Meski geram dengan Verny Hasan yang dengan sengaja mengungkit masa lalu, Deny Sumargo rupanya sempat ragu untuk lapor ke polisi.

Hal itu diungkapkan Denny Sumargo usai melaporkan DJ Verny Hasan pada Selasa (22/8/2023) malam di Polda Metro Jaya, Jakarta.

Denny Sumargo mengatakan jika Olivia Allan sang istrilah yang membuat dirinya melangkah ke ranah hukum atas kasus ini.

"Istri saya pernah nanya, yang dulu yang kok kamu gak pernah ngelaporin dia (Verny hasan) yang, dia sampai fitnah kamu, sampai sampai kamu gak punya kerjaan" cerita Denny Sumargo dilansir dari Youtube CumiCumi, Rabu (23/8/2023).

Mendengar hal itu, Denny Sumargo mengatak jika awalnya ia merasa kasiha, terlebih Verny memiliki anak.

"Sebenernya awalnya aku kasihan, dia (Verny Hasan) punya anak, dua anaknya kalau gak salah, gimana mau biayain anaknya," ungakp Denny Sumargo.

"Istri saya sampai ngomong kalau gitu kamu ngerugiin diri kamu sendiri, ya kalau saya ya gapapa ya, ya memang ini udah takdir atau karma saya pernah nakal atau segala macem,"

"Tapi itulah yang bikin saya oh iya juga ya, dia (Olivia Allan) gimana perasaan mamah mu, istrimu, keluarga istrimu kamu pikirin, ya benar juga sih kalau dipikir-pikir ya harus ada tindakan gitu," jelas Denny Sumargo.

Hal itulah yang membuat Denny Sumargo mantap untuk melaporkan Verny Hasan atas pencemaran nama baik.

Sebelumnya Denny Sumarga mengatakan akan menutup pintu damai untuk Verny Hasan.

Meski begitu ia masih memikirkan kesehatan mental anak Verny Hasan.

Bukan tanpa alasan, Denny Sumargo mengaku kasihan pada nasib anak Verny Hasan yang seolah dijadikan alat oleh ibu kandungnya.

Menurutnya, anak Verny Hasan tak memiliki masalah apa-apa.

Baca juga: Verny Hasan Sebut Denny Sumargo Belum Bisa Move On, Tak Terima Disebut Heboh Sendiri

Ia pun meminta agar Verny Hasan tak menjadikan anakanya untuk mencari pembelaan.

"Jangan kamu jadikan anak kamu itu alat untuk mencari pembelaan diri kalau kamu sudah nggak tahu cara membela diri," ucap Denny Sumargo, dikutip dari tayangan YouTube KH Infotainment, Rabu (23/8/2023).

Denny Sumargo juga mengaku dirinya juga merasa kasihan.

Anak itu tidak punya salah loh, kasihan saya," lanjut Denny.

Pria yang akrab disapa Densu tersebut lantas membadingkan dengan nasibnya dan sang istri, Olivia Allan.

Pasalnya, pasangan yang menikah pada 21 November 2020 itu hingga kini belum dikaruniai keturunan.

Densu juga meminta Verny Hasan untuk lebih bisa menghargai perasaan sang anak, terlepas dari mana latar belakangnya.

"Saya aja sampai sekarang masih cari cara untuk bisa punya anak. Hargai kau punya anak itu, apapun latar belakangnya dari mana," sambung Densu.

Denny Sumargo bahkan memikirkan masa depan dan kesehatan mental anak Verny.

"Pikirin dia punya masa depan, kesehatan mentalnya gimana. Kamu sebagai ibu tuh ya mbok pake otak gitu lho," ucap Densu.

Lebih lanjut, pria 41 tahun ini tak peduli dengan maksud Verny Hasan mengungkit kembali kasus tersebut.

Entah tujuannya untuk panjat sosial alias pansos atau apapun itu, Densu tidak mempermasalahkannya.

"Saya nggak peduli dia mau pansos atau apa, itu nggak ada masalah."

"Dia mau pansos, apa nggak pansos, cari duit, nggak cari duit, mau endorse apa, saya tidak membahas itu," lanjut Densu.

Pemain film Perfect Strangers itu hanya ingin kejelasan agar namanya tak terus diseret.

Hal itu pula yang menjadi pertimbangan Densu tegas langsung membawa kasus ini ke ranah hukum.

"Yang saya bahas adalah, lu ini sebagai wanita lu maunya apa buat anak lu."

"Lu mau bawa masalah ini sampai ke mana. Lu mau bawa ini lebih jelas ya saya bawa ke kantor polisi," tandas Densu.

Denny Sumargo ungkap Pemicu Verny Minta Tes DNA Ulang

Dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Rabu (23/8/2023), Densu pun membeberkan duduk perkara mengapa Verny Hasan bisa kembali bereaksi.

Menurut Densu, Verny Hasan bersikap demikian lantaran melihat salah satu potongan video percakapannya dengan Dokter Richard Lee.

"Jadi ada yang bilang katanya gara-gara saya ada clipan video waktu lagi ngobrol sama Dokter Richard," kata Densu.

Dalam potongan video tersebut, Densu membahas soal seseorang yang harusnya bisa memaafkan segala hal yang sudah terjadi.

Baca juga: Kekesalan Denny Sumargo ke Verny Hasan: Nama Kamu Hancur pun Tak Bisa Mengganti Kerugian Saya

"Nah di situ saya cerita sama dokter Richard bagaimana kita harusnya bisa memaafkan segala yang sudah terjadi," sambungnya.

Densu pun menjelaskan percakapannya dengan Richard Lee itu tidak ada kaitannya dengan Verny Hasan.

Namun rupanya, ucapan Densu itu membuat Verny Hasan meradang.

Verny Hasan beranggapan Densu kembali mengulik cerita lama soal dirinya.

"Cuma masalahnya dia ngerasa kok gue ngebahas itu lagi."

"Ya gue ngebahas itu karena dari perspektif gue, pengalaman hidup gue yang bisa gue bagi ke orang," pungkas Densu.

Verny Hasan Langsung Hapus Postingan

Setelah Denny Sumargo menerima tantangan untuk tes DNA, Verny Hasan langsung berekasi.

Ia menghapus postingan di instagram soal ajakan tes DNA ke Denny Sumargo.

Berdasarkan pantauan TribunBengkulu.com, Selasa (22/8/2023) dari akun instagram pribadi milik Verny Hasan, ternyata postingan dengan caption yang menantang Denny Sumargo untuk Tes DNA telah dihapus.

Sebelumnya Verny mengunggah postingan dengan memberikan caption dengan maksud untuk mengajak Denny Sumargo melakukan tes DNA yang kedua kalinya.

"Tes DNA dua kali yuk, biar tambah mengejutkan lagi... Kan kemarin rumah sakit pilihan dia dokter pilihan dia, gantian donk RS nya dari saya," tulis Verny Hasan.

Namun postingan tersebut telah dihapus usai Denny Sumargo menyanggupi untuk tes DNA ulang dan menyebut akan laporkan Verny Hasan ke polisi.

 

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved