Kecelakaan Mobil vs Kereta Api

Mobil Avanza Tertabrak Kereta Api Pandan Wangi, Terpental 30 Meter, Pasutri Dilarikan ke Rumah Sakit

Mobil Avanza tertabrak Kereta Api Pandan Wangi di pelintasan tanpa palang pintu tepatnya di Kelurahan Klatak, Kecamatan Kalipuro, Banyuwangi.

Penulis: Rita Lismini | Editor: Kartika Aditia
Kolase TribunBengkulu.com/Instagram @memomedsos
Kolase Fot Kecelakaan Mobil dan Kereta Api di Banyuwangi. Mobil Avanza Tertabrak Kereta Api Pandan Wangi, Pasutri Dilarikan ke Rumah Sakit 

TRIBUNBENGKULU.COM - Mobil Toyota Avanza tertabrak Kereta Api Pandan Wangi di pelintasan tanpa palang pintu tepatnya di Kelurahan Klatak, Kecamatan Kalipuro, Banyuwangi

Dalam kecelakaan tersebut tak ada korban jiwa, namun dua penumpang pasangan suami istri mengalami luka-luka dan segera dilarikan ke rumah sakit.

Diketahui pasangan suami istri tersebut bernama Heru Gunawan (48) dan Sumiati (48), warga Kelurahan Klatak.

Sedangkan untuk kondisi mobil mengalami kerusakan yang cukup parah pada bagian samping belakang.

Kecelakaan antara mobil Avanza yang bernomor polisi P 1051 XC dan kereta api itu terjadi pada Rabu (30/8/2023) sekitar pukul 10.03 WIB

Baca juga: Kronologi Kecelakaan Dua Bus di Ngawi Diduga Berawal Dari Warga yang Lewat, 3 Orang Tewas

Kecelakaan ini sempat terekam oleh kamera pengawas (CCTV) di sekitar lokasi kejadian.

Tampak dari rekaman CCTV awalnya mobil Avanza tersebut melaju dari arah barat menuju ke timur dan kereta Pandan Wangi melaju dari arah Stasiun Ketapang.

Saat hendak melintasi rel, kereta api dengan cepetan tinggi tiba-tiba melintas dan menghantam bagian belakang mobil berwarna silver itu.

Kemudian kendaraan itu langsung terpental sejauh 30 meter dari lokasi tabrakan.

Dilansir dari TribunBanyuwangi.com, Rony Firmansyah, salah satu saksi mata mengatakan warga yang mengetahui adanya kecelakaan langsung datang untuk mengevakuasi korban.

Saat pertama kali dikeluarkan dari mobil, kondisi pengemudi masih sadar dan sempat berbicang-bincang dengan
warga sebelum mereka di evakuasi.

Sementara kondisi istrinya dalam keadaan tak sadarkan diri.

"Suaminya kondisinya sadar. Sementara istrinya tidak sadar," kata Rony yang dikutip TribunBengkulu.com  dari TribunBanyuwangi.com pada, Kamis (31/08/2023).

Tak lama setelah itu, pasangan suami istri itu pun langsung dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan medis.

Baca juga: Penyebab Kecelakaan Maut Dua Bus di Ngawi Diduga Berawal dari Hindari Warga yang Menyebrang Jalan

Berdasarkan pengakuan pengemudi ia tak mengetahui kalau kereta api tersebut hendak melintas di perlintasan.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved