Kanwil Kemenkumham Bengkulu
Deteksi Dini Cegah Gangguan Keamaan dan Ketertiban, Warga Binaan Lapas Arga Makmur Dites Urine
Antisipasi peredaran narkoba di dalam penjara, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Arga Makmur melakukan tes urine dadakan.
Penulis: Abdurrahman Wachid | Editor: Yunike Karolina
Laporan Reporter TribunBengkulu.com, Abdurrahman Wachid
TRIBUNBENGKULU.COM, BENGKULU UTARA - Antisipasi peredaran narkoba dalam penjara, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Arga Makmur melakukan tes urine dadakan kepada Warga Binaannya pada Selasa sore, (14/11/2023).
Tes urine dilakukan sebagai tindak lanjut dari Surat Direktur Jenderal (Dirjen) Pemasyarakatan Kementerian Hukum dan HAM Nomor PAS.UM.01.01-193 tertanggal 19 Oktober 2023, tentang Peningkatan Keamanan dan Pengamanan pada Lapas, LPKA dan Rutan.
Kepala Lapas Kelas IIB Arga Makmur Irwan mengatakan, sementara tes urine dadakan yang dilakukan kali ini hanya 20 orang terlebih dahulu.
"Ini sebagai upaya deteksi dini pencegahan gangguan keamanan dan ketertiban, untuk memastikan Lapas Arga Makmur bebas dari narkoba," ujar Irwan.
Irwan menjelaskan, hanya 20 orang yang dilakukan tes urine dadakan tersebut lantaran sarana dan prasarana yang kurang memadai di klinik lapas.
Namun ke depan pihaknya akan mengusulkan pengadaan sarana dan prasarana guna meningkatkan kinerja Lapas Kelas IIB Arga Makmur.
"Hasil deteksi dini yang dilakukan internal tersebut belum mendapati adanya jejak penggunaan narkoba terhadap objek uji urine," sambungnya.
Terlepas hal tersebut, Irwan menyebutkan meskipun sarana dan prasarana yang ada di klinik lapas masih kurang memadai, namun pihaknya akan terus melakukan pemeriksaan atau tes urine secara berkala dan berkelanjutan.
Baca juga: Kakanwil Bengkulu Pantau Rangkaian SKD di Sesi Pertama Hari Terakhir
Kanwil Kemenkumham Bengkulu
Kakanwil Kemenkumham Bengkulu
Lapas Arga Makmur
Bengkulu Utara
Bengkulu
Tes Urine
| Peringati HBI Ke-75, Kanwil Ditjen Imigrasi Bengkulu dan Kanim Bengkulu Berbagi di Rumah Tahfidz |
|
|---|
| Ramah Disabilitas dan Kelompok Rentan, Imigrasi Kelas I TPI Bengkulu Raih Penghargaan P2HAM 2024 |
|
|---|
| Kantor Imigrasi Kelas I TPI Bengkulu Raih Predikat WBK tahun 2024 |
|
|---|
| Profil Santun Maspari Siregar Kakanwil Kemenkum Bengkulu, Mantan Direktur Badan Usaha Ditjen AHU |
|
|---|
| Kepala Kanwil Kementerian Hukum Bengkulu Diganti, Kini Dijabat Santun Maspari Siregar |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bengkulu/foto/bank/originals/Tes-Urine-Lapas-ARMA.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.