Berita Seluma
Tiga Ekor Sapi Kurban Presiden Dipersiapkan di Seluma Bengkulu, Saat Ini Beratnya Capai 800 Kg
Idul Adha 1445 Hijriah, Presiden RI Joko Widodo kembali memesan sapi kurban di Kabupaten Seluma Provinsi Bengkulu.
Laporan Reporter Tribunbengkulu.com, Yayan Hartono
TRIBUNBENGKULU.COM, SELUMA - Idul Adha 1445 Hijriah, Presiden RI Joko Widodo kembali memesan sapi kurban di Kabupaten Seluma Provinsi Bengkulu.
Sapi tersebut milik Ngatijo warga Kelurahan Padang Rambun Kecamatan Seluma Selatan.
"Ada tiga ekor sapi yang kita siapkan untuk pak presiden ini. Jenis simetal, limosin dan brahma," terang Ngatijo, Selasa (23/1/2024).
Sudah dua kali Presiden RI Joko Widodo membeli sapi kurban miliknya ucap Ngatijo yang tergabung dalam Kelompok Peternak Gangsar Sejahtera ini.
Pertama tahun 2020 lalu, sapi jenis simental dengan bobot 847 kilogram yang dikirim ke Kabupaten Lebong Bengkulu.
Kedua tahun 2023, sapi jenis Limosin milik dengan berat 937 Kilogram yang dikurbankan ke Masjid Baitussalam Kelurahan Pasar Tais, Kecamatan Seluma, Kabupaten Seluma.
Baca juga: 800 H Sawah Masuk Musim Panen di Seluma Bengkulu, Estimasi Hasilkan 4.400 Ton Gabah
"Untuk tahun 2024 ini telah kita siapkan tiga ekor untuk pak presiden. Mudahan saja nanti bejadian," ucapnya.
Sapi-sapi ini lanjutnya rutin di cek ke dokter hewan Dinas Pertanian Seluma.
Dipastikan terjamin kesehatannya, sehingga aman untuk dikonsumsi di hari idul adha 1445 Hijriah mendatang.
"Rutin kita lakukan pemeriksaan kesehatan sapi-sapi ini ke dokter hewan. Saya pastikan selalu sehat dan aman," ungkapnya.
Selain sapi ini, dirinya juga menyiapkan 48 ekor sapi jenis Sapi Bali untuk masyarakat yang akan berkurban di idul adha tahun 2024 ini.
"Untuk masyarakat, saya sudah siapkan 48 ekor sapi jenis Sapi Bali. Semuanya di jamin sehat dan memenuhi syarat untuk di kurbankan di Idul adha 1445 Hijriah tahun ini," pungkasnya
| 13 Desa Terancam Terisolir, Akses Jalan Kecamatan Ulu Talo Seluma Bengkulu Kembali Amblas |
|
|---|
| Jalan Menuju Ulu Talo Seluma Bengkulu Lumpuh Total, Truk Sawit Terjebak di Titik Jalan Amblas |
|
|---|
| Sekolah Laboratorium Pancasila Mulai Diterapkan di Seluma Bengkulu, 2 Sekolah Jadi Pilot Project |
|
|---|
| Bupati Seluma Apresiasi Pentas Seni Multietnik GSMS, Rayakan Keberagaman Budaya |
|
|---|
| Geger! Warga Padang Pelawai Seluma Bengkulu Ditemukan Tewas Tak Wajar, Tergantung di Kosen Pintu |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bengkulu/foto/bank/originals/Ngatijo-peternak-sapi-Kelurahan-Padang-Rambun-menunjukan-sapi-Presiden.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.