Lebaran 2024
Salat Id di Masjid Agung Bersama Istri, Ketua DPRD Mukomuko Pesankan Jaga Silaturahmi
Ali mengajak masyarakan untuk menjaga silaturahmi setelah hari idul fitri 2024 untuk membangun Kabupaten Mukomuko.
Penulis: Muhammad Panji Destama Nurhadi | Editor: Yunike Karolina
Laporan Reporter TribunBengkulu.com, Panji Destama
TRIBUNBENGKULU.COM, MUKOMUKO - Ketua DPRD Mukomuko Ali Saftaini mengikuti salat Idul Fitri atau salat Id di Masjid Agung Mukomuko, Rabu (10/4/2024).
Dalam kesempatan tersebut Ali mengatakan, di hari kemenang ini yakni Idul Fitri 1445 H, semuanya kembali ke fitrah.
“Tentu semuanya di hari kemenangan ini, kita kembali ke fitrah. Kita juga harus saling memaafkan terutama saya secara pribadi dan keluarga serta secara kelembagaan,” ujar Ali usai melaksanakan salat Id di Masjid Agung, Rabu (10/4/2024).
Ali juga mengatakan, selama ia dan anggota dewan yang lain menjalankan tugas sebagai legislatif masih adanya kekurangan.
Untuk kekurangan selama menjalankan tugas, lanjut Ali menjadi bahan pertimbangan dan evaluasi pihaknya.
“Tentu dengan adanya kekurangan menjadi pertimbangan kami dan evaluasi untuk kedepannya,” kata Ali.
Ali menjelaskan di hari kemenangan ini, ia mengajak seluruh masyarakat untuk kembali merajut tali silaturahmi.
Karena di hari yang fitrah ini, setelah saling memaafkan satu sama lain, sebaiknya kembali merajut silaturahmi.
“Di hari yang fitrah ini, setelah saling memaafkan, sebaiknya kita kembali menjalin silaturahmi satu sama lain,” jelas Ali.
Ali yang merupakan kader dari Golongan Karya (Golkar), mengungkapkan pentingnya silaturahmi dan memiliki rasa kebersamaan yang tinggi.
Dengan memiliki kedua hal itu, sambung Ali dapat membantu membangun membangun Kabupaten Mukomuko lebih baik.
“Dengan adanya silaturahmi dan rasa kekeluargaan yang tinggi tentu dapat membantu membangun Kabupaten Mukomuko lebih baik,” ungkap Ali.
Selain Ketua DPRD Mukomuko, Wakil Bupati SWasri bersama keluarga dan Sekda Mukomumo bersama keluarga juga mengikuti salat Id di Masjid Agung.
Baca juga: Bocoran Pasangan Choirul Huda yang Dapat Mandat DPP Golkar Nyalon Bupati Mukomuko di Pilkada 2024
| Rafflesia Kembali Mekar di Wisata Palak Siring Bengkulu Utara, Kali Ini Spesies Gadutensis |
|
|---|
| Hari Pertama Kerja Usai Libur Lebaran Masih Ada Pegawai Pemkot Bengkulu Tak Hadir, Ini Rinciannya |
|
|---|
| Libur Lebaran 2024 Usai, Okupansi Hotel di Mukomuko Bengkulu Turun, Pemilik Ungkap Minim Wisata |
|
|---|
| Wisatawan Ngeluh Sewa Pondok Mahal di Pantai Panjang Bengkulu, Ini Penjelasan Perkumpulan Pedagang |
|
|---|
| Pengunjung Keluhkan Tarif Masuk Danau Mas Harun Bastari Curup saat Libur Lebaran, Tak Sesuai Karcis |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.