Epy Kusnandar Ditangkap Kasus Narkoba
"Maki-makilah Kami Sesuka Kalian" Murka Istri Epy Kusnandar, Usai Suami Ditangkap Polisi
Karina Ranau istri Epy Kusnandar meluapkan kemarahannya pasca sang suami ditangkap polisi kasus penyalahgunaan narkoba.
Tampak Epy Kusnandar terlihat dibawa menuju ruang kesehatan dengan tangan diborgol.
Sesekali ia melempar senyuman kepada awak media ketika ditanya terkait kabar.
"Alhamdulillah, sehat," kata Epy Kusnandar di Polres Metro Jakarta Barat pada Sabtu (11/5/2024).
Tidak banyak yang diungkap oleh Epy Kusnandar ketika sebelum dan sesudah menjalani pemeriksaan kesehatan.
Di belakang Epy terlihat rekannya Yogi Gamblez yang juga turut ditangkap polisi karena kasus yang sama.
Namun, dia memilih untuk tidak berbicara sedikit pun.
Seusai menjalani kesehatan Epy dan Yogi sama sekali tidak berbicara sedikit pun kepada awak media.
Sosok Rekan Epy Kusnandar
Epy Kusnandar ditangkap Bersama satu orang rekannya berinisial YG.
Kasat Resnarkoba Polres Metro Jakarta Barat, AKBP Indrawienny Panjiyoga kemudian mengungkapkan sosok YG adalah Yogi Gamblez.
Yogi Gamblez merupakan aktor yang berperan dalam film Serigala terakhir.
"Satu lagi Yogi Gamblez, bukan yang main di Preman Pensiun, tapi Serigala Terakhir. Yang berperan sebagai AKP Jaka," kata AKBP Indrawienny Panjiyoga dikutip dari Tribunnews, Sabtu (11/5/2024).
YG diamankan lebih dulu oleh Satuan Resere Narkoba Polres Metro Jakarta Barat di lingkungan yang sama. Kemudian baru Epy Kusnandar.
"Penangkapan di lakukan di sekitar apartemen Kalibata city di warung milik saudara EK. Hampir berbarengan yang duluan YG, di lingkungan yang sama," ungkap AKBP Indrawienny di Polres Metro Jakarta Barat, Jumat (10/5/2024).
Adapun penangkapan Epy Kusnandar berdasarkan hasil laporan dari masyarakat.
Karina Ranau
Epy Kusnandar
Epy Kusnandar Kang Mus
Epy Kusnandar Ditangkap Kasus Narkoba
Karina Ranau Istri Epy Kusnandar
Preman pensiun
| Terungkap Sosok YG yang Diamankan Bersama Epy Kusnandar, Ternyata Aktor Serigala Terakhir |
|
|---|
| Hasil Tes Urine Polres Metro Jakarta Barat, Epy Kusnandar Positif Konsumsi Narkoba Jenis Ganja |
|
|---|
| Epy Kusnandar 'Kang Mus' Ngeluh Punya Utang dan Sepi Job Sebelum Ditangkap Karena Narkoba |
|
|---|
| Sosok Epy Kusnandar 'Kang Mus' yang Terjerat Kasus Narkoba, Sempat Idap Kanker Otak dan Sembuh |
|
|---|
| Tidak Sendiri, Epy Kusnandar 'Kang Mus' Ditangkap Kasus Narkoba Bersama Para Pemain Preman Pensiun |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bengkulu/foto/bank/originals/Karina-Ranau-istri-Epy-Kusnandar-meluapkan-kemarahannya-pasca-sang-suami-ditangkap-polisi.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.