Berita Viral

Kronologi Wanita Ngamuk ke Pedagang Gegara Uang Ponakannya Hilang Rp 10 Ribu, Memaksa Ganti Rugi 

Kronologi wanita ngamuk ke pedagang gegara uang ponakannya hilang Rp 10 ribu ramai jadi sorotan publik. 

Editor: Rita Lismini
Akun @bacottetangga__
Tangkapan Layar Wanita Ngamuk ke Pedagang Gegara Uang Ponakannya Hilang Rp 10 Ribu, Memaksa Ganti Rugi 

TRIBUNBENGKULU.COM - Kronologi wanita ngamuk ke pedagang gegara uang ponakannya hilang Rp 10 ribu ramai jadi sorotan publik. 

Video wanita ngamuk ke pedagang tersebut viral di media sosial setelha diunggah akun X (Twitter) @bacottetangga__, Selasa (17/9.24). 

Kejadian bermula ketika 2 orang pelanggan datang memesan makanan di kantin kampus. 

Sembari menunggu pesanan datang, 2 orang pelanggan itu asyik bermain ponsel alias handphone. 

Namun secara tiba-tiba datang seorang wanita yang marah-marah sambil membawa anak kecil yang sedang menangis. 

Salah satu pelanggan tersebut juga tak mengetahui pasti penyebab anak kecil tersebut menangis. 

Ketika ditelusuri rupanya anak kecil itu sempat dikasih uang Rp 10 ribu oleh tantenya. 

Namun saat pulang dari jajan, sosok tantenya tersebut meminta kembalian dari uang Rp 10 ribu tadi. 

Padahal penjual kantin kampus tidak merasa menerima uang dari anak kecil yang sedang menangis itu. 

Sontak wanita yang mengaku sebagai tantenya itu bertanya kepada keponakannya 'dikasihkan ke siapa uang 10 k nya?'. 

Naasnya, anak kecil itu justru mengaku uang Rp 10 ribu yang diberikan tantenya tersebut dikasih ke penjual kantin kampus. 

Mirisnya ketika ditanya kembali kepada siap uang diberikan, anak kecil itu justru mengaku diberikan kepada 2 orang pelanggan di sana. 

Padahal sudah jelas-jelas, 2 orang pelanggan tak mengetahui apapun tentang uang anak kecil tersebut. 

Hingga pada akhirnya pelanggan tersebut meminta wanita yang mengaku sebagai tantenya itu untuk menggeledah kantong celana mereka kalau memang tidak percaya. 

Awalnya 2 orang pedagang dan penjual merespon baik seorang wanita dan keponakannya yang sembarangan menuduh tersebut. 

Namun mereka merasa tak terima, lantaran anak kecil iu kembali ke kantin kampus dan mengambil makanan lalu pergi begitu saja alias tidak bayar. 

Alih-alih membayar makanan yang telha dicuri oleh keponakannya tersebut, sosok wanita yang direkam itu justru mengamuk tidak jelas. 

Ia bahkan sempat menuduh yang tidak jelas lantaran uang keponakannya itu hilang di sekitar kantin kampus. 

Tak hanya sampai disitu, wanita tersebut sampai meminta pertanggung jawaban dari penjual dan pedagang. 

"Kan bisa aja penjual atau pembelinya yang ambil," kata wanita tersebut. 

Karena tuduhan itulah yang membuat 2 pelanggan yang tadinya diam langsung tersulut emosi. 

"Dua kali saya dituduh, awlanya saya dan teman saya diem, sekarang jadi enggak bisa diem," tegas pelanggan. 

Sontak kejadian ini pun langsung menuai beragam reaksi dari warganet X. 

"Itu anak kecil aura mukanya kek tuyul nyolongan gak bisa dipercaya awokwokwok," tulis akun @PutraNKRI. 

"Remes aja mulutnya biar diem .si Anak jg msh kecil sdh bisa bohong lagi," balas akun @mawar hitam. 

"Klo uang lu ilang itu tanggung jawab elu, tolol bgt minta pertanggungjawaban sama org lain atas keteledoran dirinya sendiri. Nyuruh anak kecil belanja sendiri tanpa supervisi aja udah aneh kocag," timpal akun @Nothing.  

  

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved