Cagub Maluku Utara Meninggal
Sherly Tjoanda Ungkap Alasan Maju jadi Cagub Maluku Utara, Sebut Bukan Karena Benny Laos?
Sherly Tjoanda akhirnya maju emnggantikan sang suami Benny Laos untuk menjadi calon Gubernur Maluku Utara.
TRIBUNBENGKULU.COM - Sherly Tjoanda akhirnya resmi maju jadi Calon Gubernur Maluku Utara untuk menggantikan Benny Laos.
Saat menggelar Konferensi Pers, Sherly Tjoanda mengatakan alasan dirinya maju jadi Cagub Maluku Utara, bukan karena Benny Laos.
Sherly mengatakan jika dirinya telah menerima SK untuk penetapan calon pengganti Gubernur Maluku Utara.
"Pagi ini saya menerima SK Nomor 56 tahun 2024 tentang penetapan calon pengganti Gubernur Maluku Utara yang menetapkan saya, Sherly Tjoanda Laos, sebagai calon Gubernur Maluku Utara menggantikan mendiang suami saya, Bapak Benny Laos yang berpasangan dengan Bapak Sarbin Sehe, dalam hal ini paslon nomor 4 dalam Pilgub Maluku Utara,” ujar Sherly Tjoanda.
Istri Benny Laos ini memutuskan maju demi melanjutkan perjuangan sang suami untuk seluruh masyarakat Maluku Utara dan sekitarnya.
“Saya memutuskan untuk melanjutkan, kenapa? Karena ini bukan tentang perjuangan satu orang anak bernama Benny Laos. Ini bukan tentang perjuangan seorang anak bernama Sherly Tjoanda. Ini tentang perjuangan ratusan ribu masyarakat, anak Maluku Utara, ciptaan Tuhan yang Tuhan kasihi yang mengharapkan akan mendapatkan kehidupan yang maju, sejahtera, berkeadilan, dan bermartabat,” tuturnya.
Sherly Tjoanda sendiri maju berpasangan dengan Calon Wakil Gubernur Sarbin Sehe.
"Saya putuskan untuk melanjutkan perjuangan Pak Benny Laos bersama Pak Sarbin Sehe. Kami akan menjadi paslon nomor 4 dalam konstelasi Pilgub Maluku Utara," kata dia.
Ia lantas meminta doa dan kepercayaan untuk melanjutkan perjuangan sang suami.
"Mohon doa restu dan percaya bahwa apa pun yang terjadi adalah atas seizin Allah. Hari ini, saya bersama Pak Sarbin Sehe, siap memulai perjuangan Sherly-Sarbin atas izin Allah yang Maha Besar.
Mari kita ubah rasa kehilangan kita menjadi rasa hormat kita kepada pak Benny Laos dengan berjuang, amankan, menangkan bagi ratusan ribu masyarakat Maluku Utara yang akan hidup maju sejahtera, berkeadilan dan bermatabat, kami," sambung Sherly Tjoanda.
Baca juga: Pernyataan Sherly Tjoanda Jadi Cagub Malut Gantikan Benny Laos yang Tewas Insiden Speedboat Meledak
Nahkoda Bela 72 Buka Suara
Nahkoda Bela 72 buka suara soal insiden speedbot Benny Laos yang terbakar di Maluku Utara.
Beredar rumor jika speedboat yang dipakai Benny Laos tersebut disabotase.
Rahmat Nahkoda Bela 72 menyebut, narasumber yang memberikan keterangan dalam berita tersebut atas nama Budi bukan kru Bela 72.
Cagub Maluku Utara Meninggal
Sherly Tjoanda
Benny Laos
Sherly Tjoanda Ungkap Alasan Maju Jadi Cagub
| Nahkoda Bela 72 Buka Suara Soal Insiden Speedboat Benny Laos yang Terbakar |
|
|---|
| Sherly Tjoanda Resmi Daftar Cagub Maluku Utara ke KPU, Gantikan sang Suami Benny Laos |
|
|---|
| Pengacara Almarhum Benny Laos, Sebut Speedboat yang Dipakai Suami Sherly Tjoanda Disabotase |
|
|---|
| Pernyataan Sherly Tjoanda Diminta Gantikan Benny Laos Jadi Cagub: Saya Siap Melanjutkan Perjuangan |
|
|---|
| Tangis Haru Edbert Kenang sang Ayah, Anak Benny Laos Janji Akan Jaga Ibu dan Kedua Adiknya |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bengkulu/foto/bank/originals/Sherly-Tjoanda-Ungkap-Alasan-Maju-jadi-Cagub-Maluku-Utara-Sebut-Bukan-Karena-Benny-Laos.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.