Harga Bahan Pokok di Bengkulu
Daftar Harga Bahan Pokok di Pasar Tradisional Rejang Lebong Bengkulu Hari Ini
Harga sejumlah bahan pokok di Kabupaten Rejang Lebong Provinsi Bengkulu masih stabil, belum ada perubahan signifikan pada Jumat (1/11/2024) ini.
Penulis: M Rizki Wahyudi | Editor: Yunike Karolina
Laporan Reporter TribunBengkulu.com, M. Rizki Wahyudi
TRIBUNBENGKULU.COM, REJANG LEBONG - Harga sejumlah bahan pokok di Kabupaten Rejang Lebong Provinsi Bengkulu masih stabil, belum ada perubahan signifikan pada Jumat (1/11/2024) ini.
Harga bahan pokok di pasar ini ada beberapa mengalami kenaikan maupun penurunan.
Berdasarkan data terhimpun, harga beras premium masih di angka Rp 15.625 perkilogram. Kemudian untuk beras medium juga masih diangka Rp 13.750 perkilogram. Serta beras SPHP Rp 12.000 perkilogramnya.
Kemudian bawang merah Rp 29.000 perkilogram dan bawang putih Rp 39.000 perkilogram.
Sedangkan untuk daging ayam potong masih di angka Rp 38.000 perkilogramnya. Serta daging sapi masih berkisar diangka Rp 130.000 perkilogram.
Selanjutnya ada gula pasir Rp 18.000 perkilogram, terigu curah Rp 10.000 perkilogram dan terigu kemasan Rp 13.000 perkilogram. Juga ada telur yang perkilogram saat ini di angka Rp 26.000.
Sementara untuk komoditi yang mengalami kenaikan ialah cabai merah saat ini berkisar Rp 23.000 ribu perkilogram.
Cabai merah ini bahkan pada pekan lalu sempat naik cukup tinggi hingga menyentuh angka Rp 35 ribu.
Untuk cabai hijau, saat ini harganya Rp 23 ribu perkilogram dan cabai rawit Rp 19 ribu perkilogramnya.
Sekretaris Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Rejang Lebong, Syafril Johan mengatakan, berdasarkan data yang diambil oleh petugas pemantau harga bahwa harga bahan pokok di sejumlah pasar yang ada di Kabupaten Rejang Lebong masih stabil.
Diperkirakan harga bahan pokok ini masih akan tetap stabil dalam beberapa hari ke depan. Tergantung dengan kondisi nantinya apakah seimbang antara permintaan dengan stok yang beredar.
"Sampai hari ini untuk harga masih stabil, ada beberapa harga yang masih naik turun tapi tidak terlalu besar ," ujar Syafril.
Baca juga: Sejak Januari 2024, Ada 19 Kasus Kekerasan Seksual di Rejang Lebong Bengkulu, Faktornya Beragam
| Harga Bahan Pokok di Pasar Kepahiang Bengkulu, Cabai Merah Masih Mahal |
|
|---|
| Update Harga Bahan Pokok di Kepahiang Bengkulu, Cabai Merah Masih Rp 60 Ribu |
|
|---|
| Harga Bapok di Pasar Koto Jaya Mukomuko Bengkulu, Ayam Potong Ras Turun Rp 5 ribu per Kg |
|
|---|
| Harga Bapok di Pasar Koto Jaya Mukomuko Bengkulu, Ayam Potong Ras Capai Rp 50 ribu per Kg |
|
|---|
| Harga Beras di Mukomuko Capai Rp 16.250 per Kilogram, Cabai Merah Rp 70 Ribu per Kilogram |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bengkulu/foto/bank/originals/Bahan-pokok-Rl-1-nov.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.