Cenderaloka Tribun Network Dorong UMKM Naik Kelas, Sediakan Platform Digital-Gelar Workshop di Solo

Tribun Network telah meluncurkan platform jual beli yang mewadahi para pelaku UMKM melalui Cenderaloka.

Editor: Yunike Karolina
Tribun Solo
General Manager (GM) Tribunnews Solo Vovo Susatio saat memberi sambutan pada workshop bersama pelaku UMKM yang digelar oleh Cenderaloka Tribun Network di Hotel Adiwangsa Solo, Kamis (16/1/2025). 

Laporan Reporter TribunSolo.com, Andreas Chris Febrianto 

TRIBUNSOLO.COM, SOLO - Tribun Network telah meluncurkan platform jual beli yang mewadahi para pelaku UMKM melalui Cenderaloka.

Dalam rangka ikut mendongkrak perekonomian nasional.

Tak hanya berhenti dalam peluncuran platform digital untuk para pelaku UMKM, Cenderaloka Tribun Network pun juga menggelar pelatihan bagi para pengrajin.

Salah satunya pelatihan yang diikuti oleh 100 pelaku UMKM di wilayah Solo Raya di Hotel Adiwangsa Solo, Kamis (16/1/2025) pagi.

General Manager (GM) Tribunnews Solo Vovo Susatio menerangkan, kegiatan bertajuk 'Level Up Bisnis UMKM, Cara Branding di Media Digital' merupakan langkah nyata Tribun Network dan Cenderaloka untuk ikut andil bagian dalam upaya meningkatkan daya saing UMKM di Indonesia.

"Kami perlu menyampaikan bahwa Tribun Network adalah jaringan media yang tergabung dalam Kompas Gramedia. Dan kami hadir di seluruh provinsi di Indonesia," kata Vovo dalam sambutannya saat membuka pelatihan bagi pelaku UMKM, Kamis (16/1/2025).

"Selain menyajikan berbagai informasi melalui platform situs berita, media cetak dan video, Tribun Network juga mengembangkan layanan pemberdayaan masyarakat. Salah satunya dengan program Cenderaloka," sambung Vovo.

Vovo menambahkan, program ini merupakan bentuk kepedulian Tribun Network terhadap UMKM di Indonesia.

"Kami berharap Cenderaloka ini dapat menjadi wadah bagi para pengusaha UMKM khususnya di bidang kerajinan, oleh-oleh dan cinderamata dari berbagai daerah di Indonesia dalam menyebarkan informasi karyanya," beber Vovo.

Langkah nyata untuk ikut mendorong UMKM naik kelas tersebut diakui Vovo karena Tribun Network melihat masih banyak potensi dari para pelaku usaha kecil dan menengah di Indonesia, yang masih belum terfasilitasi terutama untuk memperkenalkan produk-produk buatannya.

"Dengan Cenderaloka ini, kami berharap produk-produk lokal berkualitas dapat menjangkau pasar yang lebih luas," ujarnya.

Selain meluncurkan platform Cenderaloka untuk mempertemukan pelaku UMKM dengan calon pelanggan, Tribun Network juga menggelar pelatihan dalam berbagai jenis tema termasuk terkait pemasaran digital.

"Workshop yang kita selenggarakan ini bertujuan untuk menambah wawasan serta insight kepada para pengrajin dan pelaku UMKM tentang bagaimana memasarkan produk secara digital dan strategi dalam menggunakan konten-konten," jelas Vovo.

Bukan tanpa alasan, menurut Vovo perkembangan digital mengharuskan para pelaku UMKM dan pengrajin untuk siap menyambut bahkan menggunakan perkembangan teknologi meningkatkan pendapatan.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved