Penemuan Kerangka Manusia di Gresik

FAKTA BARU Penemuan Kerangka Manusia di Gresik, Tak Ada Laporan Orang Hilang di Ujungpangkah

Fakta baru kasus penemuan kerangka manusia di Desa Banyuurip, Kecamatan Ujungpangkah, Gresik.

Editor: Rita Lismini
Tribun Jatim
PENEMUAN KERANGKA MANUSIA - Foto kerangka manusia di Gresik yang sedang dibersihkan, Selasa (11/03/2025). Fakta baru kasus penemuan kerangka manusia di Desa Banyuurip, Kecamatan Ujungpangkah, Gresik. 

TRIBUNBENGKULU.COM - Fakta baru kasus penemuan kerangka manusia di Desa Banyuurip, Kecamatan Ujungpangkah, Gresik.

Penemuan kerangka manusia dalam kondisi sudah mengering di dalam mobil Honda Civic perumahan Aspol Polsek Ujungpangkah nomor 6 terseut masih menjadi misteri. 

Apalagi tidak ada laporan orang hilang di wilayah Ujungpangkah.

"Tidak ada (laporan orang hilang)," kata Kapolsek Ujungpangkah Iptu Suwito Saputro dikutip TribunBengkulu.com dari Surya.co.id. 

Kondisi mobil yang berada kerangka manusia tersebut sudah lama mangkrak.

Kurang lebih lima tahun terparkir tidak pernah terpakai. Kondisinya rusak. Rodanya kempes. Debu tebal menyelimuti mobil.

Mobil warna biru tua tersebut, milik Kanit Reskrim Polsek Panceng Aipda Yudi Setiawan.

Dia mantan Kanit Reskrim Polsek Ujungpangkah. Baru dua tahun dimutasi ke Polsek Panceng.

Penemuan kerangka manusia di dalam mobil yang hanya terparkir di Asrama Polisi tersebut, mengundang banyak pertanyaan, bagaimana caranya manusia bisa masuk ke dalam mobil.

Kemudian ditemukan sudah tewas dengan kondisi tinggal tulang belulang. Ditemukan sarung, milik korban.

Jasad tersebut diketahui adalah seorang laki-laki. Ditemukan berada di kursi depan sebelah kiri. Sudah tinggal tulang belulang.

Kondisi Aspol sendiri tidak berpenghuni. Kurang lebih ada sepuluh rumah, dengan tanah kosong di depannya.

Berada di samping Polsek Ujungpangkah dan di pinggir jalan raya Ujungpangkah, masuk desa Banyuurip.

Tim Bid Dokkes Polda Jatim sudah turun melakukan identifikasi, Selasa (11/3/2025) kemarin.

Satu persatu tulang sudah dikeluarkan dari dalam mobil dan dikumpulkan, untuk diambil sampel di Aspol Polsek Ujungpangkah.

Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved