Video Viral
Viral! Kawanan Bajing Loncat di Bandar Lampung Saat Beraksi, Kapolsek: Kejadian Sebelum Puasa
Kawanan bajing loncat di wilayah Sukabumi, Bandar Lampung viral di media sosial (Medsos) saat beraksi.
TRIBUNBENGKULU.COM - Kawanan bajing loncat di wilayah Sukabumi, Bandar Lampung viral di media sosial (Medsos) saat beraksi.
Sebuah rekaman video tersebut beredar setelah diunggah di media sosial Instagram sejak Minggu (8/5/2022).
Unggahan video disertai keterangan bahwa kejadiannya di Jalan Soekarno-Hatta (Bypass), Sukabumi, Bandar Lampung.
Video berdurasi 11 detik itu memperlihatkan aksi dua orang pelaku keluar dari dalam bak truk warna hijau.
Sebelumnya kedua terduga pelaku tersebut lebih dahulu melempar satu buah karung dari dalam bak truk.
Menanggapi video viral tersebut, Kapolsek Panjang Kompol M Joni mengatakan akan menyelidiki terduga pelaku bajing loncat.
Baca juga: Pasutri Korban Ledakan Pipa Gas Pertamina di Prabumulih Bukan Pegawai, Keduanya Petani Karet
Namun, Joni menyebut hingga saat ini belum ada laporan dari sopir ataupun perusahaan pemilik truk tersebut.
"Kalau memang itu bajing loncat, pasti kita tangkap. Tapi sampai sekarang kita juga belum terima laporan," kata Kompol M. Joni dikutip dari TribunLampung.com, Senin (9/5/2022).
Joni menyatakan, kemungkinan video yang beredar itu sudah lama.
Pasalnya, selama libur Lebaran truk ekspedisi belum beroperasi.
Baca juga: Viral! Pria Ngamuk Aliran Listrik di Rumahnya Diputuskan PLN, Bahkan Sempat Tantang Petugas
"Itu video sebelum bulan puasa. Kalau kemarin belum ada truk keluar dari pelabuhan," kata Joni.
Joni memastikan video tersebut sudah lama karena selama arus mudik dan balik Lebaran personel Polsek Panjang siaga di area pelabuhan.
Menurut Joni, video tersebut pernah diterimanya beberapa bulan lalu.
Dari penyelidikan pihaknya diketahui truk tersebut dalam keadaan kosong.
Baca juga: Kapal Dengan Angkut 2.300 Ton Semen Karam di Perairan Bima, 18 ABK Berhasil Selamat
Joni menjelaskan karung tersebut berisi sisa bongkaran sawit yang sengaja dikumpulkan.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bengkulu/foto/bank/originals/aksi-kawanan-bajing-loncat-di-wilayah-Sukabumi.jpg)