Festival Bencoolen Food and Fashion di Kota Bengkulu, Targetkan 50 UMKM Naik Kelas

UMKM naik kelas. Begitulah target dari Festival Bencoolen Food and Fashion yang digelar di Berendo, Kota Bengkulu dua hari ke depan.

Penulis: Jiafni Rismawarni | Editor: Yunike Karolina
Jiafni Rismawarni/TribunBengkulu.com
Wakil Walikota Bengkulu Dedy Wahyudi saat membuka Festival Bencoolen Food and Fashion di Berendo Kota Bengkulu, Jumat (15/7/2022). 

Laporan Reporter TribunBengkulu.com, Jiafni Rismawarni

TRIBUNBENGKULU.COM, BENGKULU - Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) naik kelas. Begitulah target dari Festival Bencoolen Food and Fashion yang digelar di Berendo, Kota Bengkulu dua hari ke depan.

Festival Bencoolen Food and Fashion yang diselenggarakan Pemkot Bengkulu melalui Dinas Koperasi dan UMKM Kota Bengkulu tujuannya untuk menggeliatkan UMKM di Kota Bengkulu.

Di tahun 2022 ini, Pemkot Bengkulu menargetkan 50 UMKM naik kelas. Caranya diantaranya melalui sosialisasi termasuk menggelar berbagai event seperti Festival Bencoolen Food and Fashion yang melibatkan para pelaku UMKM di Kota Bengkulu

Wakil Walikota Bengkulu Dedy Wahyudi mengatakan untuk meningkatkan kelas UMKM di Kota Bengkulu, menjadi tugas bersama. Termasuk dalam mensosialisasikan langkah- langkah untuk meningkatkan kelas dari UMKM ini.

"Kami minta dinas koperasi, sebagai leading sektor untuk pembinaan UMKM. Bagaimana edukasi agar produk kita bisa bersaing dengan produk lain. Kelemahannya itu ada dipackaging," kata Dedy, Jumat (15/7/2022).

Apalagi, berdasarkan pantauannya di Kota Bengkulu ini, untuk produk UMKM tidak kalah dari daerah lainnya. Baik dari sektor kuliner maupun produk hasil kerajinan tangan.

"Bisa juga diundang para pakar bidang marketing, khususnya di market place online. Sekarang kan, kita lihat bisnis grab food itu banyak. Hampir 60 persen,"

"Kami berharap untuk para pelaku UMKM  ini bukan hanya ada event seperti ini. Namun konsisten, agar warga kita semakin maju. Maka kita akan bangga," beber Dedy.

Berendo Masjid Agung At-Taqwa yang saat ini menjadi lokasi kegiatan Festival Bencoolen Food and Fashion diharapkan selain menjadi pusat ibadah umat Islam, juga dapat menjadi  pusat ekonomi Bengkulu. Serta wadah berbagi informasi.

"Dan dua hari ini, dipersilahkan bagi para pelaku UMKM yang ingin mengetahui cara-cara kepengurusan perizinan disediakan tempat untuk berbagi informasi tersebut.

"Bisa juga untuk bertanya, dinas koperasi memberikan ruang untuk sharing ini. Sekarang UMKM Bengkulu sudah naik kelas dan bahkan ada yang memiliki tempat di bandara," kata Dedy.

Kadis Koperasi dan UMKM Kota Bengkulu, Nurlia Dewi menerangkan, Festival Bencoolen Food and Fashion yang diselenggarakan Pemkot Bengkulu untuk menggeliatkan UMKM di Bengkulu.

Anggaran berasal dari dana insentif daerah, untuk membangkitkan pertumbuhan ekonomi.

"Untuk mewujudkan pertumbuhan UMKM ini, rencana sampai Desember 2022 ditargetkan sebanyak 50 UMKM Kota Bengkulu naik kelas," jelas Nurlia.

Kerjasama dengan berbagai pihak, misalnya Pengadaian, Kemenkumham Provinsi Bengkulu, BSI hingga PKBM diharapkan dapat semakin mendorong pertumbuhan ekonomi dari UMKM ini.

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved