Sempat Berpolemik, Kades Suban Seluma Akhirnya Dilantik, Wabup Guatianto Pesankan Ini
Sempat Berpolemik, Akhirnya Kades Suban Seluma Bengkulu Dilantik. Wabup Guatianto Berpesan Ini
Penulis: Yayan Hartono | Editor: Hendrik Budiman
Laporan Reporter Tribunbengkulu.com, Yayan Hartono
TRIBUNBENGKULU.COM, SELUMA- Wakil Bupati Seluma Provinsi Bengkulu Gustianto melantik Neri Nurhayati Kepala Desa (Kades) Suban Kecamatan Semidang Alas, Senin (27/11/2023).
Pelantikan digelar di aula Bappeda dihadiri Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Suban.
"Selamat kepada Neri Nurhayati, selamat bekerja membangun dan memajukan Desa Suban," kata Gustianto.
Diakui Wabup, pelantikan Kades Suban ini sedikit lama tertunda lantaran berpolemik, digugat oleh calon kepala desa Bani Asri yang ikut bursa Pilakades 6 September lalu.
"Sempat kita tunda pelantikan karena hasil Pilakades digugat ke PTUN oleh lawan ibu Neri pada Pilkades lalu. Namun setelah kita lakukan telaah, akhirnya hari ini kita lakukan pelantikan," ujarnya.
Dengan telah dilantik untuk masa jabatan 6 tahun ke depan, berharap Neri Nurhayati bisa langsung bekerja, melaksanakan program pembangunan untuk memajukan dan mensejahterakan masyarakat Desa Suban.
Baca juga: Minim Rambu dan Marka Jalan, Penyebab Tingginya Lakalantas di Seluma Bengkulu
"Mengingat saat ini Desa Suban masih masuk kategori desa tertinggal, saya harap semua pembangunan dapat terlaksana. Agar ke depan desa Suban dapat keluar dari ketertinggalan," pesan Wabup.
Neri Nurhayati usai pelantikan menyampaikan bahwa dirinya akan melaksanakan amanah yang telah dipercayakan warganya untuk memimpin kembali Desa enam tahun ke depan atau 2023-2029.
"Terima kasih kepada Pak Bupati, Pak Wabup yang telah melantik saya. Kepada masyarakat Desa Suban saya juga berterima kasih, masih mempercayakan untuk memimpin Desa Suban. Mari kita bekerja membangun dan memajukan desa kita," ungkap Neri.
Sementara itu Kuasa Hukum Neri Nurhayati, Hartanto mengatakan bahwa langka Pemkab Seluma yang telah melantik klinnya sangat dirinya apresiasi.
Karena pelantikan yang dilakukan sesuai dengan aturan dan perundangan yang berlaku.
"Langkah Pemkab Seluma dengan telah melantik ibu Neri ini adalah sangat tepat, kami apresiasi ini. Artinya Pemkab Seluma telah melaksanakan aturan dan perundangan yang berlaku," tandasnya
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bengkulu/foto/bank/originals/Wabup-lantik-kades-Suban-seluma.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.