Berita Rejang Lebong

Bawaslu Rejang Lebong Tingkatkan Pengawasan Money Politik, Isu Sara dan Hoax Jelang Pemilu 2024

Bawaslu Rejang Lebong Tingkatkan Pengawasan Money Politik, Isu Sara dan Hoax Jelang Pemilu 2024

Penulis: M Rizki Wahyudi | Editor: Hendrik Budiman
M Rizki Wahyudi/Tribunbengkulu.com
Komisioner Bawaslu Rejang Lebong, Merliyanto Agumay mengatakan ada beberapa hal yang perlu diwanti saat pelaksanaan Pemilu 2024. 

Laporan Reporter TribunBengkulu.com, M. Rizki Wahyudi 

TRIBUNBENGKULU.COM, REJANG LEBONG - Menjelang pelaksanaan Pemilu serentak 2024 pada 14 Februari 2024 mendatang, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Rejang Lebong meningkatkan pengawasan dan pencegahan.

Ini dilakukan untuk menciptakan Pemilu 2024 yang jujur, berintegritas, dan berkeadilan.

Adapun beberapa hal yang diawasi oleh Bawaslu Rejang Lebong mulai dari tahapan pelaksanaan kampanye hingga saat pemungutan dan perhitungan suara nantinya.

Komisioner Bawaslu Rejang Lebong Merliyanto Agumay mengatakan, ada beberapa pelanggaran yang harus diwanti-wanti oleh pihaknya.

Mulai dari tahapan kampanye ini, money politik, penyebaran isu sara dan hoax serta kecurangan terkait pemungutan dan perhitungan suara nantinya.

Pihaknya terus memastikan upaya pencegahan dilakukan sedini mungkin. Ini agar terciptanya Pemilu 2024 yang damai, jujur, berintegritas, dan berkeadilan.

"Ada banyak bentuk pelanggaran yang harus kita cegah sedini mungkin, sehingga pelaksanaan Pemilu 2024 bisa berjalan lancar,"ucap Merliyanto, Senin (8/1/2024).

Baca juga: Tiga Kali Surati Kementerian, Traffic Light Rusak di Rejang Lebong Tahun Ini Diperbaiki

Merliyanto mengatakan, Bawaslu banyak memberikan imbauan, saran perbaikan, hingga rekomendasi. 

Bawaslu membuka ruang konsultasi bagi peserta pemilu dengan tujuan untuk mencegah terjadinya pelanggaran.

Karena menurutnya, hal ini bisa mencegah terjadinya pelanggaran fatal dari peserta pemilu itu sendiri.

"Kita masih mengedepankan upaya pencegahan dan pencegahan,"lanjut Merliyanto.

Merliyanto juga meminta agar terciptanya Pemilu 2024 yang damai dan aman serta terintegritas, semua pihak harus saling membantu dan mengawasi.

Jika ada suatu hal yang janggal dan diduga melanggar aturan, itu bisa di laporkan ke Bawaslu Rejang Lebong.

Termasuk adanya dugaan money politik yang rawan terjadi saat pelaksanaan pemilu.

"Sampaikan ke kita jika ada money politik yang terjadi, jika ada permasalahan lainnya juga bisa dilaporkan,"tutup Merliyanto. 

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved