Tragedi Carok di Bangkalan Madura
Kakak Beradik Tersangka Carok di Bangkalan Ternyata Lawan 10 Orang, 4 Tewas dan Tak Alami Luka
Keduanya tersangka aksi carok yang menewaskan empat orang itu terjadi di Desa Bumi Anyar, Kecamatan Tanjung Bumi, Kabupaten Bangkalan, Jawa Timur
Kakak beradik tersangka carok di Bangkalan, mereka tak mengalami luka sama sekali meski lawannya pelatih silat.
Kakak beradik ini tersangka tewasnya 4 orang di Desa Bumianyar, Kecamatan Tanjung Bumi, Kabupaten Bangkalan, Jawa Timur, Jumat (12/1/2023).
Perkelahian ini melibatkan dua orang melawan empat orang.
Keempat korban meninggal dunia yakni Mat Tanjar, Najehri, Mat Terdam dan Hafid.
Sementara pelaku yakni Hasan Busri dan adiknya, Moh Wardi.
Baca juga: Pesan Ibu Pelaku Carok yang Tewaskan 4 Orang, Korban Bukan Orang Sembarangan, Celurit Sampai Patah
Pada malam itu, Hasan ditantang duel oleh Mat Tanjar.
Sebelumnya ia bahkan sempat dipukuli oleh Mat Tanjar dan Mat Terdam.
"Kone'eh gemanah kakeh (ambil senjatamu)," kata Hasan Busri menirukan tantangan dari Mat Tanjar.
Ia pun kemudian pulang ke rumah untuk mengambil celurit.
Saat itu ia pun bertemu dengan adiknya, Moh Wardi.
Hasan pun menceritakan apa yang ia alami.
Tanpa pikir panjang, Moh Wardi pun langsung tancap gas membonceng sang kakak ke TKP.
Di sana kakak beradik itu kemudian duel melawan empat orang.
Dalam duel itu, keempat lawan Hasan dan Moh Wardi pun tumbang.
Tiga pelaku tewas di tempat, sementara satu lainnya meninggal dunia dalam perjalanan menuju ke Puskesmas Tanjung Buni.
Pelaku Carok
Carok
Tragedi Carok di Bangkalan Madura
Bangkalan
Madura
berita viral
viral
viral di media sosial
| Alasan Hakim Vonis Kakak Beradik Pelaku Carok Madura Habisi Mat Tanjar Cs 10 Tahun Penjara |
|
|---|
| Tangis Pecah Kakak Beradik Terdakwa Carok Madura Habisi Mat Tanjar Cs Lolos Hukuman 15 Tahun Penjara |
|
|---|
| Hanya Hitungan Detik Kakak Beradik Pelaku Carok Tumbangkan 4 Pendekar Paling Ditakuti Mat Tanjar Cs |
|
|---|
| Teriak Umpatan Hasan Basri Pelaku Carok MAdura Usai Habisi Pendekar Paling Ditakuti Mat Tanjar Cs |
|
|---|
| Hasan Basri Berteriak Sambil Pegang Celurit Usai Habisi 4 Pendekar, Bikin Satu Orang Lari Ketakutan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bengkulu/foto/bank/originals/Kolase-Hasan-Busri-dan-Moh-Wardi-Tersangka-Carok-di-Bangkalan-eyheh.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.